Baru Dua Laga Pasca Pandemi COVID-19, Barcelona Sudah Mainkan Nyaris Satu Skuad

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 18 Juni 2020 | 00:30 WIB
Para pemain Barcelona mengerubungi Lionel Messi usai sukses mengubah kedudukan menjadi 2-0 atas Leganes pada laga jornada ke-29 Liga Spanyol, Selasa (16/6/2020). (twitter.com/FCBarcelona)

BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Quique Setien, benar-benar memanfaatkan rotasi dan aturan baru pergantian pemain yang diterapkan pada Liga Spanyol 2019-2020.

Liga Spanyol 2019-2020 telah kembali bergulir pada 13 Juni lalu setelah kurang lebih tiga bulan ditangguhkan akibat pandemi COVID-19.

Kompetisi Liga Spanyol yang masih menyisakan 11 laga akhirnya dapat kembali bergulir dengan Barcelona sebagai pemuncak klasemen sementara.

Adapun kembali bergulirnya Liga Spanyol membuat klub-klub bermain sebanyak dua kali dalam seminggu, yakni setiap Sabtu-Minggu dan Rabu-Kamis.

Baca Juga: Sudah Sepakat, Ralf Rangnick Siap Tangani AC Milan Musim Depan

Sementara itu, aturan pergantian pemain menjadi sebanyak lima kali di setiap pertandingan untuk sisa kompetisi musim ini.

Selain itu, jumlah total pemain dalam skuad yang bisa tampil menjadi 23 orang.

Aturan pergantian lima pemain tersebut rupanya diterapkan dengan baik oleh pelatih Barcelona, Quique Setien.

Baru dua laga Liga Spanyol yang kembali berjalan pasca merebaknya penyakit virus corona, Barcelona sudah nyaris memainkan satu skuad mereka.