Indra Sjafri Optimistis Timnas U-19 Indonesia Lolos dari Fase Grup Piala Asia U-19 2020

By Faizal Rizki Pratama - Jumat, 19 Juni 2020 | 10:45 WIB
Ilustrasi berita Piala Asia U-19 2020. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

"Tidak pernah ada kompetisi yang aman, Semua tim peserta pasti kompetitif," tutur Indra.

Ditambah lagi Indonesia juga akan bertemu dengan tuan rumah Uzbekistan, yang sudah pasti mendapatkan banyak keuntungan karena bermain di rumah sendiri.

Kemudian ada juga timnas U-19 Iran yang telah empat kali menyabet gelar juara di ajang Piala Asia U-19 sehingga tentu juga tidak bisa dianggap enteng.

Terakhir, timnas U-19 Kamboja merupakan tim yang sedang naik daun di kawasan Asia Tenggara dan kekuatannya patut diwaspadai.

Keberhasilan Kamboja menembus kompetisi kancah Asia merupakan kemajuan yang sangat luar biasa.

Empat tim terbaik alias semifinalis ajang Piala Asia U-19 2020 ini berhak untuk tampil di Piala Dunia U-20 di Indonesia tahun depan.

Timnas U-19 Indonesia sendiri memiliki privilese di Piala Asia U-19 2020 untuk tidak perlu bersusah payah menembus empat besar karena bertindak sebagai tuan rumah di Piala Dunia U-20 nanti.

Baca Juga: Jelang Hadapi Man United, Jose Mourinho Terpana pada Sosok Bruno Fernandes