Jack Brown Blak-blakan soal Seleksi Timnas U-19 Indonesia di Bawah Besutan Shin Tae-yong

By Metta Rahma Melati - Rabu, 24 Juni 2020 | 06:15 WIB
Pemain Lincoln City U-18, Jack Brown, saat mengikuti seleksi timnas U-19 Indonesia di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Rabu (15/1/2020). (PSSI.ORG)

Padahal di Lincoln City, Jack Brown selalu tampil penuh pada setiap pertandingan yang ia mainkan.

"Di Lincoln aku bermain 90 menit setiap pertandingan dan aku baik-baik saja, aku lari banyak. Karena kita pakai GPS di Lincoln dan aku selalu, ya nggak selalu tetapi biasanya aku membuat jarak paling jauh di tim," ujar Jack Brown.

Baca Juga: Saat Berseragam Persela Lamongan, Samsul Arif Buat Gresik United Menerima Pil Pahit

"Dan waktu aku datang ke Indonesia, setelah 20 menit bermain tubuhku langsung shutdown. Jadi karena itu, sulit buat aku," ujarnya.

Meskipun merasa kesulitan saat seleksi, Jack Brown tetap senang karena mendapat panggilan dari timnas Indonesia.

"Tapi aku tentu senang mereka memanggilku dan bisa mendapatkan kesempatan tapi jujur aku merasa sulit sekali dan aku merasa tidak bisa menunjukkan penampilan yang paling bagus," ujarnya.

Hal itu pun akan menjadi pelajaran untuk kedepannya bagi Jack Brown. Ia mengaku akan lebih siap untuk beradaptasi.

"Ya mungkin lain waktu atau kalau ada lain waktu, aku tentu akan belajar dari terakhir kali akan akan jauh lebih siap. Jadi kalau mereka memanggilku lagi, aku akan datang satu bulan atau setidaknya dua minggu lebih awal. Jadi aku akan berusaha untuk adaptasi. Jadi aku bisa lebih siap. Untuk lain kali, semoga," ujarnya.