Demi Kemenangan untuk Persija, Novri Setiawan Rela Batalkan Bulan Madu

By Hugo Hardianto Wijaya - Senin, 29 Juni 2020 | 15:30 WIB
Aksi Novri Setiawan saat membela Persija Jakarta pada laga kontra tuan rumah Semen Padang, pekan ke-27 Liga 1 2019, di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Kamis (7/11/2019). (MEDIA PERSIJA)

BOLASPORT.COM - Pemain Persija Jakarta, Novri Setiawan, mengaku pernah membatalkan rencana bulan madu demi membela Persija Jakarta di Liga 1 2018.

Novri Setiawan merupakan salah satu winger muda yang sudah cukup lama membela Persija Jakarta.

Pemain 26 tahun itu telah menjadi bagian dari skuad Macan Kemayoran sejak 2015 dan tampil di 113 pertandingan.

Sejauh ini, Novri juga sudah menyumbangkan tujuh gol bagi tim Ibu Kota tersebut.

Baca Juga: SAH! Liverpool Angkat Trofi Liga Inggris pada 18 Juli 2020

Dari tujuh gol yang pernah diciptakannya, Novri punya satu gol paling berkesan yang tak bisa dilupakan.

Gol itu terjadi ketika Persija Jakarta berhadapan dengan Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, pada 12 September 2018.

Novri memang menjadi aktor penting di balik kemenangan Persija Jakarta saat itu.

Pasukan Stefano Cugurra berhasil pulang dengan membawa tiga poin setelah Novri memecah kebuntuan pada menit ke-90+4.

Baca Juga: Media Polandia: Rumor Egy Maulana Vikri Diincar 3 Klub Eropa HOAKS!

Gol semata wayang Novri dalam pertandingan itu membuat Macan Kemayoran menang tipis dengan skor 1-0.

"Yang paling berkesan kalau menurut saya sih pas lawan Borneo tahun 2018, pas kami juara kemarin," ucapnya dilansir Bolasport.com dari Youtube Persija.

"Itu sudah menit akhir, bisa cetak gol dan beri kemenangan buat Persija, itu luar biasa sih buat saya," sambungnya.

Novri sendiri juga punya alasan lain yang menjadikan gol ke gawang Pesut Etam menjadi gol paling berkesan.

Baca Juga: Laga Ekshibisi Tyson Fury Vs Mike Tyson Gagal karena Rp 8,8 Triliun

Ketika itu, Novri baru saja menikah dengan pujaan hatinya, Annisa Cinthary, dan sedang merencanakan bulan madu.

Namun, pemain asal Padang itu kemudian justru membatalkan rencana bulan madunya demi bisa membela Persija Jakarta di Tenggarong.

"Senang saja sih. Kemarin kan habis nikah juga, rencana kan mau bulan madu tapi ingin bela Persija," tutur Novri.

Baca Juga: Inter Milan Klaim Transfer Achraf Hakimi Sudah Semakin Dekat

"Saya (jadinya) ikut ke Tenggarong sama coach Teco (Stefano Cugurra) waktu itu," katanya menandaskan.

Keputusan Novri untuk membatalkan rencana bulan madunya ternyata berbuah manis.

Novri menjadi tokoh protagonis yang membantu Persija mengumpulkan poin sebelum memastikan menjadi kampiun Liga 1 2018 di akhir musim.