Duka Cita Conor McGregor untuk Ayah Khabib Nurmagomedov Pecah Penggemar Jadi 2 Kubu

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 4 Juli 2020 | 17:40 WIB
Khabib Nurmagomedov (kanan) dan Conor McGregor (kiri) saat keduanya saling berhadapan dalam ajang UFC 229 di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, AS, Oktober 2018. (TWITTER.COM/DEXPRESS_SPORT)

BOLASPORT.COM - Ucapan belasungkawa dari Conor McGregor untuk ayah Khabib Nurmagomedov menuai tanggapan beragam dari penggemar.

Berita duka datang dari dunia MMA setelah ayah Khabib Nurmagomedov, Abdulmanap, meninggal dunia pada Jumat (4/7/2020).

Abdulmanap Nurmagomedov meninggal dunia akibat komplikasi penyakit dari virus corona atau covid-19.

Pria yang dijuluki sebagai bapak MMA di Dagestan—kampung halaman Khabib Nurmagomedov—mengembuskan napas terakhir setelah dirawat selama dua bulan lebih.

Baca Juga: Mulai dari Presiden UFC sampai Conor McGregor, Dunia MMA Berduka atas Kematian Ayah Khabib Nurmagomedov

Kabar bahwa ayah Khabib Nurmagomedov meninggal dunia menuai simpati dari para pegiat olahraga bela diri campuran, utamanya dari ajang UFC.

Conor McGregor yang notabene merupakan musuh bebuyutan Khabib Nurmagomedov turut menunjukkan rasa simpatinya atas kematian Abdulmanap.

"Olahraga ini kehilangan seorang ayah, pelatih, dan pendukung yang berdedikasi," tulis Conor McGregor dalam kicauannya di Twitter.

"[Saya turut mengucapkan] belasungkawa dan beristirahatlah dalam damai Abdulmanap Nurmagomedov."

Baca Juga: Dianggap Sosok Istimewa, Presiden Rusia Beri Penghormatan kepada Mendiang Ayah Khabib Nurmagomedov

Kicauan Conor McGregor menuai tanggapan dari penggemar UFC.

Sebagian penggemar menaruh hormat atas sikap McGregor yang mengesampingkan rivalitas di tengah musibah yang dialami Nurmagomedov.

Namun begitu, tidak sedikit pula penggemar yang menyindir McGregor karena pernyataan kontroversial yang dikeluarkannya beberapa waktu lalu.

McGregor sebelumnya mengungkit kondisi kesehatan Abdulmanap ketika menanggapi ejekan sepupu Khabib, Abubakar, di Instagram.

Baca Juga: Ayah Khabib Nurmagomedov Meninggal, Rekan Conor McGregor Berterima Kasih karena Pernah Diselamatkan

TWITTER.COM/CHISANGA_MALATA
Conor McGregor membalas unggahan sepupu Khabib Nurmagomedov, Abubakar, di Instagram.

Foto yang dibagikan Abubakar tersebut menunjukkan McGregor sedang kesulitan menghadapi kuncian Khabib pada pertandingan mereka di UFC 229, Oktober 2018.

"Inilah ketika coronavirus [menyerang] dan Anda tidak bisa bernapas," tulis Abubakar dalam keterangan unggahannya di Instagram pada Juni.

Unggahan Abubakar mendapat tanggapan bernada sinis dari McGregor.

Baca Juga: Kisah Masa Kecil Khabib Nurmagomedov, Hiperaktif dan Dididik Keras

"Saya menyadari semua kabar soal Abdulmanap hanya kedok untuk menutupi kurangnya aktivitas [Khabib] yang mundur dari pertarungan dan melarikan diri," tulis McGregor.

"Semoga beruntung, tetapi ingat - Allah melihat semuanya," sambung petarung berjuluk The Notorious tersebut.

Unggahan Abubakar tersebut sudah dihapus, pun demikian dengan komentar McGregor yang termuat di dalamnya.

McGregor sendiri sempat mendoakan Abdulmanap ketika ayah sekaligus pelatih rival abadinya tersebut dikabarkan koma pada Mei silam.

"Saya berdoa untuk kesembuhan Abdulmanap Nurmagomedov. Pria yang mampu menghasilkan berbagai juara dunia dengan berbagai macam disiplin ilmu bela diri," tulis McGregor.

"Seorang jenius di bidang tarung bebas. Sangat sedih mendengar kabarnya saat ini. Saya mendoakan yang terbaik untuk keluarga Nurmagomedov," imbuhnya.

Sekadar informasi, baik McGregor dan Nurmagomedov sama-sama menunjukkan keprihatinan yang tinggi terhadap dampak pandemi virus corona.

McGregor dan Nurmagomedov berulang kali memberi pesan kepada penggemarnya untuk terlibat dalam pembatasan sosial demi mencegah penyebaran covid-19. 

Baca Juga: Peran Sang Ayah hingga Khabib Nurmagomedov Sukses Menjadi Juara UFC