Usai Hadapi Aston Villa, David De Gea Catat Rekor Baru Bareng Man United

By Finky Ariandi - Sabtu, 11 Juli 2020 | 06:30 WIB
Kiper Manchester United dan timnas Spanyol, David de Gea. (TWITTER.COM/BBCSPORT)

Mengetahui hal tersebut, De Gea pun kemudian meminta maaf kepada Peter Schmeichel karena melewati torehan eks kiper timnas Denmark itu.

"Maaf Schmeichel karena berhasil memecahkan rekor Anda," ucap De Gea seperti dilansir BolaSport.com dari Metro.

"Luar biasa, itu berarti saya sudah cukup lama bermain untuk Man United dan saya pun mampu bermain dengan baik di level tertinggi."

"Saya benar-benar bangga sekaligus senang bermain di banyak pertandingan untuk Setan Merah."

TWITTER.COM/MANUTDNEWSONLY
Kiper legendaris Manchester United, Peter Schmeichel.

Baca Juga: Legenda Man United Kesal karena Setan Merah Jual Kapten Idaman Sir Alex Ferguson

"Semoga saya bisa bermain sebanyak 400 laga ke depannya! Sungguh torehan yang membahagiakan," kata eks pemain Atletico Madrid itu menambahkan.

Dengan penampilan sebanyak 399 laga, De Gea bukanlah penjaga gawang dengan penampilan terbanyak untuk Setan Merah.

Catatan tersebut masih dipegang oleh kiper Man United era Sir Matt Busby, Alex Stepney, dengan jumlah penampilan sebanyak 539 laga lintas kompetisi.

Butuh 140 pertandingan lagi bagi pemain timnas Spanyol itu untuk menorehkan namanya sebagai kiper dengan penampilan terbanyak bareng Setan Merah.