MotoGP 2020 - Valentino Rossi Nasihati Adik dan 2 Muridnya akibat Insiden Konyol di Pesta Podium

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 27 Juli 2020 | 17:12 WIB
Valentino Rossi (kanan) memberi selamat kepada adiknya, Luca Marini, setelah memenangi pada balapan Moto2 Spanyol di Sirkuit Jerez, Spanyol, 19 Juli 2020. (TWITTER.COM/SKYRACINGTEAM)

"Luca adalah adik saya dan teliti seperti saya, tetapi dalam hal lain kami berbeda, dia lebih kalem. Dia seringkali mengalahkan saya di Ranch dan ini membuat saya kesal (tertawa)."

"Marco lebih berapi-api, terkadang terlalu berapi-api, dan memiliki talenta yang hebat. Saya juga harus memuji Vietti dan [Stefano] Manzi yang tampil bagus hari ini."

Hanya satu catatan yang diberikan Valentino Rossi kepada Luca Marini dkk., apalagi jika bukan harus berhati-hati saat melakukan selebrasi.

"Hanya satu hal, mereka harus lebih berhati-hati setelah bendera finis dikibarkan!" ucap Rossi berseloroh.

Kebahagiaan Rossi hampir komplet setelah dua anak didiknya di MotoGP, Francesco Bagnaia (Pramac Racing) dan Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT), juga tampil apik.

Akan tetapi, Bagnaia dan Morbidelli harus mengubur mimpi untuk meraih podium pertama mereka di kelas para raja akibat mengalami masalah mesin.

Bagnaia mengakhiri balapan lebih cepat saat menempati posisi kedua. Adapun Morbidelli gagal finis saat bersaing dengan Rossi untuk posisi ketiga.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik yang Terjadi pada Balapan MotoGP Andalusia 2020