Pelatih Tira Persikabo Berharap Pemain Dapat Kembali ke Penampilan Maksimal

By Rinaldy Azka Abdillah - Jumat, 7 Agustus 2020 | 14:15 WIB
Pelatih Tira-Persikabo, Igor Kriushenko di Stadion Mini Cibinong, Minggu (8/12/2019). (MEDIA TIRA-PERSIKABO)

BOLASPORT.COM - Tira Persikabo saat ini sudah memulai kegiatan latihan bersama setelah para pemain hanya berlatih mandiri selama beberapa bulan saat Liga 1 dihentikan.

Para pemain asing Tira Persikabo, yang semula pulang ke negara masing-masing, sekarang sudah ada beberapa yang mengikuti kegiatan latihan bersama.

Salah satunya ialah bek berdarah Uzbekistan, Artyom Filiposyan, yang baru datang ke Indonesia beberapa hari yang lalu.

Pelaih Tira Persikabo, Igor Kriushenko, menjelaskan meski pemainnya tersebut baru bergabung, nyatanya tidak ada masalah yang berarti dengan adaptasi selama ini.

Baca Juga: Kapten Persib Bandung Yakin Arema FC Tak Sulit Dapat Pelatih Baru

Hal itu dibuktikan dengan kondisi Artyom Filiposyan yang tidak banyak berubah.

"Artyom baru beberapa hari lalu sampai di Indonesia dan dia sebelumnya juga berlatih di rumah. Hal itu yang membuatnya mudah beradaptasi," jelas Kriushenko seperti dikutip Bolasport.com dari Super Skor, Jumat (7/8/2020).

Hanya, Igor Kriushenko meminta kepada Artyom Filiposyan untuk segera beradaptasi kembali dengan cuaca di Indonesia.

Baca Juga: Pelatih Persija Sebut Dua Aspek yang Harus Diperbaiki Sepak Bola Asia Tenggara

Hal itu demi kembalinya performa terbaik yang dimiliki oleh Filiposyan.

"Dia harus kembali melakukan penyesuaian terhadap cuaca di sini. Tidak ada pesan khusus kepada Artyom," ungkap sang pelatih.

Selain itu Kriushenko meminta kepada para pemain untuk menjaga kondisi tubuh serta berlatih lebih giat lagi agar dapat kembali ke permainan maksimal.

Baca Juga: Jika Subsidi PT LIB Naik, PSIS Akan Bagikan kepada Pemainnya

Dengan begitu, diharapkan nantinya performa Tira Persikabo dapat terangkat lagi.

Kriushenko juga meyakini bahwa pemain akan memberikan yang terbaik bagi tim berjulukan Laskar Padjadjaran itu.

"Saya berharap semua pemain dapat kembali ke penampilan maksimal. Saya yakin pemain dapat melakukan hal itu dan memberikan yang terbaik untuk tim," tutupnya.

Baca Juga: Manajemen PSM Klarifikasi Kepergian Satu Figur dari Tim Kepelatihan