Roy Jones Jr Siapkan Berbagai Kemungkinan Saat Hadapi Mike Tyson

By Delia Mustikasari - Minggu, 9 Agustus 2020 | 18:50 WIB
Mantan juara tinju lima divisi, Roy Jones Jr., akan menjadi lawan Mike Tyson pada pertandingan ekshibisi. (TWITTER.COM/BADLEFTHOOK)

BOLASPORT.COM - Mantan petinju, Roy Jones Jr mengaku sudah mempersiapkan berbagai kemungkinan ketika naik ring dengan Mike Tyson yang selalu tak terduga pada 12 September mendatang.

Roy Jones Jr mengaku akan siap untuk apa pun yang dilemparkan Mike Tyson ke arahnya dalam laga ekshibisi untuk amal tersebut.

Roy Jones Jr yang saat ini berusia 51 tahun menikmati masa pensiunnya setelah karier tinju yang luar biasa dengan catatan 66 menang 9 kalah sebagai petinju profesional.

Baca Juga: Segera Berlangsung, Link Live Streaming Balapan MotoGP Republik Ceska 2020

Dia memenangkan 34 pertarungan profesional pertamanya dan memegang gelar di empat kelas berat berbeda.

Sekarang Jones akan melawan mantan juara kelas berat lainnya, Mike Tyson, dalam pertarungan 50 tahun lebih.

"Saya telah mencoba menikmati masa pensiun, tetapi orang-orang tampaknya tidak ingin saya pensiun," kata Jones kepada ESPN yang dilansir BolaSport.com dari Sportscasting.

"Mereka terus menelepon saya, memberi tahu saya bahwa Mike ingin kembali. Mereka mengatakan 'Anda akan menjadi lawan yang hebat bagi Mike'," ucap Jones.

"Tyson masih merupakan contoh yang luar biasa. Dia masih menjadi masalah yang harus dihadapi. Tetapi pada saat yang sama, hidup adalah hidup, Anda hanya hidup sekali. Anda ingin tahu seperti apa rasanya, masuk ke sana dan lihat. Anda masih harus melihatnya."

Keduanya dijadwalkan bertemu pada 12 September dalam pertandingan eksibisi delapan ronde.