Langgar Protokol Kesehatan, Neymar Terancam Absen di Final Liga Champions

By Adi Nugroho - Rabu, 19 Agustus 2020 | 20:05 WIB
Neymar menjadi man of the match laga PSG versus Atalanta, Rabu (12/8/2020). (TWITTER.COM/PSG)

Dalam dokumen setebal 31 halaman yang diterbitkan UEFA, terdapat peraturan yang berbunyi "pemain disarankan untuk tidak menukar kaus mereka".

Alasannya jelas, UEFA ingin melindungi pemain sepak bola di tengah pandemi COVID-19 yang sedang berlangsung.

Baca Juga: Penjelasan dari Tuchel soal Adu Mulut dengan Asisten Pelatih Leipzig

Beberapa laporan yang telah terbit sebelumnya menyatakan bahwa pemain yang melakukan itu terancam dikirim ke karantina mandiri selama 12 hari.

Jika itu benar terjadi, maka Neymar bisa dipastikan absen di final mengingat partai tersebut akan digelar lima hari lagi (24/8/2020) sejak berita ini tayang.

Sampai saat ini belum ada indikasi bahwa Neymar akan diskors untuk pertandingan final Liga Champions.

Akan tetapi, sebelum ada pernyataan resmi dari pihak terkait, para pendukung PSG mungkin menghadapi kecemasan untuk beberapa hari ke depan.