Usai Marcus Rashford Dicoret, Jack Grealish Dipanggil ke Timnas Inggris

By Rebiyyah Salasah - Selasa, 1 September 2020 | 09:15 WIB
Gelandang serang Aston Villa, Jack Grealish, menjadi incaran Manchester United. (TWITTER.COM/AVFCHISTORY)

BOLASPORT.COM - Gelandang Aston Villa, Jack Grealish, dipanggil ke timnas Inggris untuk pertama kalinya setelah Marcus Rashford dicoret akibat cedera. 

Jack Grealish akhirnya dipilih untuk masuk ke skuad timnas Inggris yang dipersiapkan untuk laga melawan timnas Islandia dan timnas Denmark pada pergelaran UEFA Nations League.

Sebelumnya, nama Grealish tak ada dalam draf pertama skuad timnas Inggris lantaran Gareth Southgate selaku pelatih tak memanggilnya. 

Keputusan Southgate untuk tak memasukkan Grealish ke dalam skuadnya sempat mendapatkan kritikan dari banyak pihak. 

Salah satu kritikan datang dari mantan pemain timnas Inggris, Danny Murphy.

Baca Juga: Tak Panggil Bidikan Man United, Pelatih Timnas Inggris Kena Kritik

Murphy menyebut bahwa Southgate telah melakukan kesalahan dengan tak memanggil Grealish ke timnas Inggris

Southgate justru lebih memilih untuk memanggil gelandang Leeds United, Kalvin Phillips, ke skuad The Three Lions.

"Jack Grealish bermain luar biasa untuk Aston Villa musim lalu, salah satu pemain Inggris yang menonjol di Liga Premier dan merupakan kunci kelangsungan hidup timnya," kata Murphy, dikutip BolaSport.com dari Daily Mail. 

"Jadi, merupakan pukulan besar baginya untuk tidak dimasukkan dalam skuad Inggris untuk laga UEFA Nations League."

"Grealish memiliki kekuatan untuk bermain di area menyerang dan keberanian untuk membawa bola di bawah tekanan di mana pun di lapangan."

Baca Juga: Satu Pemain Ini Lebih Penting Didatangkan Man United ketimbang Jack Grealish

"Dia unik dalam hal itu di antara para pemain Inggris. Anda melihat Harry Winks, James Ward-Prowse dan Declan Rice. Mereka adalah pemain yang luar biasa, tetapi mereka sangat berbeda dari Grealish."

"Aku bersimpati pada Jack, tapi dia memiliki tekad. Waktunya akan tiba. Dia akan mendapat kesempatan," ujar Murphy menambahkan.

Tampaknya, apa yang disampaikan Murphy menjadi kenyataan lantaran Grealish tak perlu menunggu lama untuk mendapatkan kesempatan bermain bersama timnas Inggris

Dia mendapatkan keuntungan secara tak langsung setelah penyerang Manchester United Marcus Rashford dan gelandang Tottenham Hotspur, Harry Winks, dicoret dari skuad timnas Inggris

Baca Juga: Dua Pemain Ini Bisa Jadi Pemulus Man United Dapatkan Jack Grealish

Rashford tak bisa memperkuat timnas Inggris lantaran mengalami cedera pergelangan kaki.

Adapun Winks keluar dari skuad Southgate tanpa alasan spesifik. 

Berikut ini skuad timnas Inggris untuk ajang UEFA Nations League:

Kiper: Dean Henderson, Jordan Pickford, Nick Pope

Bek: Trent Alexander-Arnold, Conor Coady, Eric Dier, Joe Gomez, Michael Keane, Ainsley Maitland-Niles, Tyrone Mings, Kieran Trippier, Kyle Walker

Gelandang: Phil Foden, Mason Mount, Kalvin Phillips, Declan Rice, James Ward-Prowse, Jack Grealish

Penyerang: Tammy Abraham, Mason Greenwood, Danny Ings, Harry Kane, Jadon Sancho, Raheem Sterling