Jalani Tes Swab, Jonatan Christie: Nggak Nyaman, tetapi Masih Bisa Ditahan

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 4 September 2020 | 14:50 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra, Jonatan Christie, menjalani tes swab di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta, 4 September 2020. (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra, Jonatan Christie, menyambut baik agenda tes swab yang digelar di Pelatnas PBSI.

PBSI terus berupaya untuk menjamin kesehatan para atlet pelatnas di tengah mewabahnya pandemi covid-19 atau virus corona.

PBSI sudah melakukan tes sebanyak empat kali pada Maret hingga Juli. Para atlet menjalani tes untuk kelima kalinya pada Jumat (4/9/2020).

Tes hari ini menggunakan metode yang barbeda. Sebelumnya memakai rapid test, PBSI sekarang memilih metode swab test atau PCR demi mendapat hasil yang lebih akurat.

Baca Juga: Sebulan Jelang Piala Thomas dan Uber 2020, Atlet Pelatnas PBSI Jalani Tes Covid-19

Langkah PBSI menggelar tes swab disambut baik oleh atlet.

Salah satunya adalah Jonatan Christie. Pemain yang akrab disapa Jojo tersebut berharap agar swab test bisa dilakukan secara rutin.

"Menurut saya ini bagus supaya tahu kondisi atlet, terlepas apapun hasilnya," kata Jonatan, dilansir BolaSport.com dari Badmintonindonesia.org.

"Semoga semua negatif, kalaupun misalnya ada yang positif kan bisa segera diambil tindakan medis, supaya bisa menahan penyebarannya," imbuhnya.

Baca Juga: Taiwan Mundur dari Piala Thomas 2020, Chou Tien Chen Tetap ke Denmark