Gelandang Liverpool: Karier Adrian di Liverpool Bakal Berakhir

By Bagas Reza Murti - Jumat, 9 Oktober 2020 | 07:45 WIB
Kiper Liverpool, Adrian San Miguel saat berlaga melawan Southampton di Stadion St Mary, Sabtu (17/8/2019). (TWITTER.COM/THISISANFIELD)

Jika ditotal, sejak gabung Liverpool pada 2019, Adrian lima kali melakukan blunder berujung kebobolan dari 21 penampilan di semua kompetisi.

Jumlah kemasukan Adrian menyamai milik Alisson yang punya catatan 92 penampilan bagi Liverpool.

Baca Juga: Negosiasi Kontrak dengan Juventus, Maurizio Sarri Bakal Kembali Melatih Sebelum Natal

Manajer Liverpool, Juergen Klopp (kiri), berfoto bersama rekrutan terbarunya, Marko Grujic, di Melwo

Kritikan juga datang dari sesama rekan Adrian di Liverpool, yakni Marko Grujic.

Grujic membubuhkan komentar di postingan Instagram akun @engleski_fudbal yang membahas performa striker Aston Villa, Ollie Watkins.

"Beberapa laga awal ia tidak terlihat, lalu saya tak sabar untuk mengeluarkannya (dari tim Fantasy Premier League).. sisanya adalah sejarah," tulis Grujic.

"Mungkin dia juga akhiri karier Adrian di Liverpool," tambahnya.

Marko Grujic akan menjalani masa peminjaman kembali pada musim 2020-2021, kali ini ia akan membela Porto.

Grujic jadi pemain ke-10 Liverpool yang dipinjamkan ke klub lain pada musim 2020-2021.