Punya Kiper Tukang Blunder. Chelsea Nyaris Mustahil Juara Liga Inggris

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 20 Oktober 2020 | 22:00 WIB
Momen kebersamaan Frank Lampard dan Kepa Arrizabalaga dalam sebuah pertandingan Chelsea di Liga Inggris. (TWITTER.COM/WORLDWIDECHELS)

Dia meminta Chelsea agar segera memperbaiki masalah bek tengah dan penjaga gawang yang sering membuat mereka kehilangan poin.

Hasselbaink kemudian memuji kualitas Werner yang mulai beradaptasi dengan baik di Stamford Bridge.

"Tidak, Chelsea bukan pesaing gelar juara," kata Hasselbaink seperti dilansir BolaSport.com dari Goal International.

Baca Juga: PSG Vs Man United - Tak Ada Nama Cavani dalam Skuad Setan Merah

"Mereka terlalu banyak kebobolan gol. Ini adalah angin segar melihat mereka melaju bersama pemain-pemain seperti Mason Mount dan Werner."

"Tapi pertahanan mengkhawatirkan. Jika mereka tidak bisa meningkatkan kualitas bek tengah dan penjaga gawang, itu menjadi persoalan."

"Alisson Becker memenangkan poin untuk Liverpool, tetapi itu tidak terjadi dengan Kepa. Chelsea perlu meningkatkan di area itu," tutur pria berusia 48 tahun itu.