Singgung Khabib Nurmagomedov, Poirier Merasa Layak untuk Gelar Juara

By Agung Kurniawan - Rabu, 25 November 2020 | 10:20 WIB
Petarung kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov, menangis setelah menjadi pemenang pada ajang UFC 254, Minggu (25/10/2020). (TWITTER.COM/UFCEUROPE)

"Saya pikir itu masuk akal, Dana White mengatakan satu hal dan Khabib Nurmagomedov mengatakan hal lainnya," kata Dustin Poirier.

"Ini bisa menjadi duel perebutan sabuk yang tidak perlu lagi diperdebatkan, siapa yang tahu kebenarannya dan biar waktu yang menjawabnya," imbuhnya.

Jika petarung berkebangsaan Rusia itu benar-benar pensiun, Dustin Poirier merasa pertemuan keduanya dengan Conor McGregor layak dilabeli duel perebutan gelar juara.

"Saya pikir jika Khabib Nurmagomedov pensiun dan tak kembali, maka saya mendapatkan kesempatan berikutnya untuk merebutkan gelar ini," kata Dustin Poirier.

"Duel melawan Conor McGregor ini bisa menjadi pertarungan untuk merebutkan sabuk juara," imbuhnya, dilansir BolaSport.com dari MMAMania.

Baca Juga: Celoteh Dustin Poirier, Akui Bisa Saja Hadapi Manny Pacquiao Jika Conor McGregor Lengah