PSM Makassar Sambut Rencana PT LIB Gratiskan Vaksinasi Llub Liga 1

By Ibnu Shiddiq NF - Minggu, 6 Desember 2020 | 09:45 WIB
Logo PSM Makassar. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Manajemen PSM Makassar menyambut baik wacana PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang akan menanggung biaya vaksinasi Covid-19 klub Liga 1 2020.

Kabar ini diungkapkan langsung oleh Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita.

Nantinya vaksinasi dilakukan kepada pemain, pelatih dan ofisial tim Liga 1.

Baca Juga: Gelandang Timnas U-19 Indonesia Sebut Shin Tae-yong Pantau Latihan Setiap Hari

Dalam upayanya, PT LIB akan menggandeng Kementerian Kesehatan, Satuan Tugas Penanganan Covid-19 dan pihak terkait lainnya.

Terkait jadwal, vaksinasi direncanakan akan dilakukan bertepatan jelang bergulirnya Liga 1 Februari mendatang.

"Vaksinasi menjadi bagian kewajiban PT LIB," kata Akhmad, dilansir BolaSport.com dari Antara.

"Mudah-mudahan vaksin tersedia resmi di pasar agar bisa vaksinasi mandiri," ujarnya.

Menanggapi langkah tersebut, dukungan di berikan oleh manajemen PSM Makassar.

Media Officer PSM, Sulaiman Abdul Karim, mewakili manajemen Juku Eja menilai bahwa wacana vaksinasi gratis merupakan langkah tepat.