Karena Hal Ini, Edinson Cavani Tolak Gabung Juventus dan Inter Milan

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 11 Desember 2020 | 05:15 WIB
Momen Edinson Cavani membela Manchester United melawan Paris Saint-Germain pada laga penyisihan Grup H Liga Champions 2020-2021. (TWITTER.COM/RANDO_LAGS)

Baca Juga: Juergen Klopp Beberkan Alasan Mainkan Mohamed Salah 90 Menit di Laga Tak Penting

Bersama Il Partenopei, Cavani sukses melesakkan 104 gol dari 138 pertandingan di semua ajang kompetitif.

“Saya hanya bisa berterima kasih,” kata Cavani dikutip BolaSport.com dari Mondo Napoli.

“Saya akan selalu berterima kasih kepada mereka karena alasan inilah saya menolak banyak klub Italia, termasuk Juventus, yang sering menelepon saya, dan juga Inter Milan."

“Saya tidak bisa memberi isyarat seperti itu kepada Neapolitans."

Baca Juga: Lionel Messi Akan Perpanjang Kontrak di Barcelona pada Januari 2021, jika...

"Jika saya memikirkan Napoli, saya memikirkan kegembiraan."

"Saya tahu bahwa saya telah melakukan banyak hal untuk mereka dan mereka terus memberi penghormatan kepada saya dengan semua ini," ujar Cavani menambahkan.

Kini, topscorer sepanjang masa PSG dengan 200 gol itu telah mengabdikan diri untuk Man United selama satu musim.

Sebanyak 10 laga telah ia lakoni bersama tim Setan Merah di semua ajang musim ini.

Baca Juga: Bruno Fernandes Akhirnya Buka Suara Usai Man United Tersingkir dari Liga Champions

Tercatat, Cavani telah mendulang 3 gol dari 10 penampilannya itu sejauh ini.

Saat ini, Cavani tengah dalam tahap pemulihan menyusul cedera yang dideritanya ketika melawan West Ham United dalam lanjutan laga pekan ke-11 Liga Inggris.