20 Tahun Kosong, Takhta Juara Tinju Sejati Kelas Berat Siap Terisi pada 2021

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 21 Desember 2020 | 16:00 WIB
Ilustrasi poster pertandingan tinju Anthony Joshua (kiri) vs Tyson Fury (kanan). Dua juara dunia kelas berat itu dikabarkan telah menemukan kesepakatan verbal untuk pertarungan pada 2021. (TWITTER.COM/DAZNBOXING)

Rencana pertarungan Anthony Joshua vs Tyson Fury semakin dekat untuk terwujud.

Jurnalis The Athletic, Mike Coppinger, menulis bahwa Joshua dan Fury telah menemukan kesepakatan verbal untuk laga penyatuan gelar.

"Eddie Hearn [promotor Anthony Joshua] mengatakan adanya kesepakatan verbal," tulis Coppinger dalam kicuan lewat akun Twitternya.

"Kontrak sedang dirancang untuk laga penyatuan gelar pada Mei atau Juni. Hearn mengatakan hanya tersisa masalah kecil seperti urutan ring walk, lokasi pertandingan, dsb."

"Pertandingan ini akan terjadi."

Baca Juga: Manny Pacquiao Punya 3 Opsi Lawan saat Kembali Bertinju

Anthony Joshua dan Tyson Fury sebenarnya memiliki kewajiban untuk mempertahankan gelar mereka sebelum saling berhadapan.

Fury masih terlibat sengketa kontrak laga ulang dengan Deontay Wilder meski promotornya yakin bisa menggagalkan banding yang diajukan sang rival.

Adapun, Joshua sudah dinanti pertarungan wajib melawan penantang gelar dari WBO, Oleksandr Usyk.

Baca Juga: Ketimbang Sepak Bola, Tinju atau UFC Lebih Menarik Bagi Cristiano Ronaldo