Pebulu Tangkis yang Pensiun pada 2020, Termasuk Tiga Juara Olimpiade

By Lariza Oky Adisty - Senin, 28 Desember 2020 | 00:00 WIB
Pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow saat menjalani laga melawan Do Tuan Duc/Pham Nhu Thao (Vietnam) pada babak kesatu Malaysia Open 2019 di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (2/4/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Tahun 2020 menjadi tahun terakhir sejumlah pebulu tangkis internasional berkiprah di olahraga yang membesarkan nama mereka. Tiga di antara para pemain yang gantung raket adalah juara Olimpiade.

Dikutip BolaSport.com dari situs BWF, berikut adalah daftar pebulu tangkis yang pensiun sepanjang tahun 2020.

1. Tontowi Ahmad

Tontowi Ahmad pensiun pada Mei 2020 setelah membuat pengumuman di Instagram pribadinya.

Baca Juga: Penerus Lee Chong Wei Enggan Remehkan Sisa Kualifikasi meski Sudah Lolos ke Olimpiade Tokyo

Pada tahun 2020, Tontowi Ahmad tampil pada Indonesia Masters 2020 berpasangan dengan Apriyani Rahayu.

Mereka lolos dari babak kualifikasi dan melaju hingga ke babak 16 Besar.

Turnamen tersebut menandai kiprah pamungkas Tontowi sebagai pebulu tangkis.

Baca Juga: Begini Cara Pebulu Tangkis Internasional Habiskan Liburan Natal

Sepanjang kariernya, Tontowi memenangi sejumlah gelar bergengsi, terutama saat berpasangan dengan Liliyana Natsir.