PSSI Berusaha Siarkan Uji Coba Timnas U-19 Indonesia di Spanyol

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 4 Januari 2021 | 17:00 WIB
Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, memberikan keterangan kepada awak media seusai melepas timnas U-19 Indonesia ke Spanyol di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, 26 Desember 2020. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Timnas U-19 Indonesia akan melakukan lima laga uji coba selama di Spanyol.

PSSI pun berusaha semaksimal mungkin agar seluruh pertandingan uji coba timnas U-19 Indonesia di Spanyol bisa disiarkan secara langsung.

Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengaku pihaknya tengah menjalin komunikasi dengan beberapa pihak televisi swasta untuk menyiarkan pertandingan timnas U-19 Indonesia.

Meski begitu, Yunus Nusi tidak membeberkan stasiun televisi mana yang tengah dikoordinasikan dengan PSSI.

"Sekarang ini kami masih proses negosiasi untuk menyiarkan pertandingan timnas U-19 Indonesia," kata Yunus Nusi kepada BolaSport.com, Senin (4/1/2021).

"Rencananya memang kami ingin menyiarkan laga timnas U-19 Indonesia selama di Spanyol," ucap pria yang juga menjabat sebagai anggota Exco PSSI itu.

Baca Juga: Ukir 10 Gol di Usia 21 Tahun dan 207 Hari, Rafael Leao Kalahkan Rekor Ricardo Kaka

Sebelumnya waktu timnas U-19 Indonesia menggelar pemusatan latihan (TC) di Kroasia, PSSI bekerjasama dengan Mola Tv dan Net Tv untuk menyiarkan uji coba Garuda Muda.

Selama di Kroasia, timnas U-19 Indonesia menggelar 11 laga uji coba.