Beda dengan Persebaya dan Persib, GM Arema FC Justru Ingin Liga 1 2020 Dilanjutkan

By Hugo Hardianto Wijaya - Jumat, 8 Januari 2021 | 14:45 WIB
Manajer Umum Arema FC, Ruddy Widodo. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

"Terus kalau disuruh memilih ya mending lanjut karena kita tidak bicara waktu," tutur pria asal Madiun tersebut.

"Walau 2020 sudah lewat, tetapi liga bisa dijalani karena tidak ada degradasi, dll. Yang penting jangka waktunya."

Menurut Ruddy, gelaran Liga 1 2020 masih menyisakan banyak hutang yang harus dibayar.

Baca Juga: PSSI Tunggu Shin Tae-yong untuk Agendakan TC Timnas U-22 Indonesia dan Senior

Misalnya tanggung jawab klub kepada pihak sponsor yang sudah memberikan dana untuk menjalani kompetisi.

Jika seluruh hutang itu sudah lunas terbayar, maka PSSI boleh mempersiapkan kompetisi untuk musim 2021.

"Hal terpenting adalah kita tidak punya hutang di 2020," tutur Ruddy Widodo.

"Baru nanti dimulai liga baru. Terserah kapan yang penting pada 2021," kata pria berusia 48 tahun ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)