Thailand Open I 2021 - Lockdown Bikin Pebulu Tangkis Tercantik Tersingkir

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 13 Januari 2021 | 12:22 WIB
Pebulu tangkis Australia, Gronya Somerville, berpose saat ambil bagian dalam pertandingan eksibisi dengan pebulu tangkis Indonesia di Kedutaan Besar Australia, Jakarta, 26 Mei 2016. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis ganda putri Australia, Gronya Somerville, tersingkir pada babak pertama turnamen Thailand Open I 2021.

Atlet yang pernah dinobatkan sebagai pebulu tangkis tercantik di dunia versi SportFlu (media olahraga khusus tenis dan bulu tangkis) pada 2016 harus angkat koper lebih awal.

Gronya Somerville dan pasangannya, Setyana Mapasa, takluk di tangan wakil tuan rumah, Puittita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai, pada babak pertama Thailand Open I 2021.

Pertandingan yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Rabu (13/1/2021), itu berakhir dengan skor 21-11, 21-9 bagi kemenangan Supajirakul/Taerattanachai.

 Baca Juga: Hasil Thailand Open I 2021 - Libas Wakil Kanada, Greysia/Apriyani Lolos ke Babak Kedua

Di atas kertas, Supajirakul/Taerattanachai memang lebih unggul daripada Mapasa/Somerville.

Selain peringkat yang lebih baik, Supajirakul/Taerattanachai selalu menang pada dua pertemuan sebelumnya dengan Mapasa/Somerville.

Namun begitu, alasan lain diungkapkan Somerville atas kekalahannya yang ketiga kali dari pasangan Supajirakul/Taerattanachai.

Somerville menunjuk kurangnya waktu latihan dengan Setyana Mapasa sebagai alasan dirinya dan rekan duet gagal menampilkan performa terbaik.

Baca Juga: Hasil Thailand Open I 2021 - Ruselli Hartawan Tumbang, Tunggal Putri Indonesia Habis

Pembatasan wilayah (lockdown) yang diterapkan di Australia karena pandemi Covid-19 membuat Somerville kesulitan berlatih bersama dengan Mapasa.

"Ini adalah pertandingan pertama kami setelah sekian lama," kata Somerville, dilansir BolaSport.com dari BWF Badminton.

"Kami bahkan tidak bisa berlatih bersama karena kami tinggal di kota yang berbeda di Australia dan belum bisa terlalu sering meninggalkan kota kami," imbuhnya.

Thailand Open I 2021 menjadi kesempatan bagi Somerville dan Mapasa untuk kembali menyatukan ritme permainan mereka.

Baca Juga: Hasil Thailand Open I 2021 - Ada Kejutan Lagi, PV Sindhu Angkat Kaki

"Kami mulai terbiasa bermain bersama lagi. Jelas bermain melawan pasangan papan atas pada babak pertama agak sulit," tutur Somerville lagi.

"Kami hanya mencoba untuk memulai dan menjalankan kerja sama kami kembali," tukasnya.

Somerville dan rekan duetnya yang berasal dari Indonesia itu mengalihkan fokus mereka ke Thailand Open II 2021 yang digelar pekan depan.

Mapasa/Somerville masih menunggu kepastian soal lawan mereka pada babak pertama Thailand Open II 2021.

Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang) yang sedianya menjadi lawan mereka telah mundur dari Thailand Open II 2021.

Baca Juga: Hasil Thailand Open I 2021 - Tak Terbendung, Tai Tzu Ying Benamkan Wakil Tuan Rumah