Sebelum Kick-off Liga 1 2021, Sekum Persiraja Bicara Konsep Turnamen Pramusim

By Abdul Rohman - Senin, 25 Januari 2021 | 13:15 WIB
Sekretaris Persiraja Banda Aceh, Rahmat Djailani (Persiraja Banda Aceh)

BOLASPORT.COM - Sekretaris Umum Persiraja Banda Aceh, Rahmat Djailani, menyebut bahwa sebelum kick-off Liga 1 2021 akan jauh lebih baik apabila ada turnamen pramusim

Menurut Rahmat Djailani, ajang tersebut bisa sebagai pemanasan untuk klub sebelum mengarungi kompetisi Liga 1 2021.

Rahmat Djailani menilai ada sejumlah wilayah yang bisa saja menjadi tuan rumah apabila akan diadakan turnamen pramusim.

"Pramusim bisa saja, tetapi sifatnya bisa regional, misalnya home tournament," ujar Rahmat Djailani kepada BolaSport.com.

Baca Juga: Marc Marquez Absen, Performa Yamaha dan Ducati Malah Mengecewakan

Rahmat Djailani mengatakan stadion yang dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20 bisa saja menjadi venue untuk melangsungkan laga turnamen pramusim.

Pasalnya, Piala Dunia U-20 yang sejatinya digelar pada tahun 2021 ditunda hingga 2023.

Dalam gelaran pramusim itu, Rahmat Djailani menuturkan bahwa dapat juga melibatkan klub Liga 1 dan Liga 2.

Baca Juga: Satu Pemain Jadi Tumbal Keberhasilan Man United Depak Liverpool dari Piala FA