Kesulitan di Tengah Pandemi, Persija Tindak Tegas Pembajakan Jersey Palsu

By Arif Setiawan - Kamis, 28 Januari 2021 | 14:45 WIB
Penyerang asing Persija Jakarta, Marko Simic dalam acara launching Jersey Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta (24/2/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Klub Liga 1, Persija Jakarta siap tindak tegas siapapun yang dengan sengaja melakukan pembajakan jersey mereka.

Dengan sikap ini Persija berharap para penjual yang berniat untuk menjual jersey palsu dapat mengurungkan niatnya.

Pasalnya apabila terus terjadi pembajakan maka tim lah yang bakal dirugikan.

Terlebih saat ini situasi sedang sulit akibat Pandemi Covid-19 yang mana penjualan jersey menjadi salah satu sumber hidup bagi klub.

Oleh sebab itu, Persija mengutuk keras bagi siapapun yang melakukan pembajakan.

Baca Juga: Pemain Naturalisasi Persib Lemparkan Kode Keras Rindu Sepak Bola Indonesia

Hal ini diungkapkan langsung oleh Danaraga, selaku Kuasa Hukum Persija,

Danaraga menambahkan tindakan tegas tak hanya berlaku bagi pemalsu jersey Persija.

Pihak lain yang sengaja memperdagangkan barang-barang tiruan dengan menggunakan logo, tulisan, merek Persija bakal mendapat perlakuan yang sama.