Hal yang Membuat Gaya Balap Marc Marquez Susah Ditiru Pembalap Lain

By Agung Kurniawan - Selasa, 9 Februari 2021 | 23:30 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, hampir melakukan comeback impresif andai tidak mengalami kecelakaan pada balapan MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Spanyol, 19 Juli 2020. (HONDA RACING CORPORATION)

Lebih jauh lagi, bagi Takaaki Nakagami sulit menjelaskan kemampuan yang dimiliki oleh pembalap asa Spanyol tersebut.

"Saya memikirkan cara dia menggunakan tubuhnya saat mengendarai motor," kata Takaaki Nakagami, dilansir BolaSport.com dari laman Motosan.

"Tidak mudah untuk melakukan hal itu atau bahkan dijelaskan karena mengombinasikan kendali gas dengan pergerakan tubuhnya saat di atas motor," tuturnya menambahkan.

Kemampuan itulah yang membuat penampilan Marc Marquez berbeda dari pembalap lainnya bahkan Takaaki Nakagami sendiri.

"Sebagai contohnya di Aragon, saya cepat pada sesi kualifikasi dibandingkan Marc Marquez pada musim 2019, namun dalam beberapa tahap dia juga lebih cepat," ucap Nakagami.

"Itu menunjukkan saya sebuah perbedaan, meski tidak mudah meniru Marc Marquez, saya rasa itu sudah jelas," tuturnya menambahkan.

Baca Juga: Valentino Rossi Mustahil Maafkan Marc Marquez, Sudah Dendam Kesumat?