Pelatih Beberkan 'Pekerjaan Rumah' Rinov/Pitha dan Adnan/Mychelle

By Fauzi Handoko Arif - Rabu, 10 Februari 2021 | 17:20 WIB
Asisten pelatih ganda campuran nasional Indonesia, Nova Widianto, berpose di sela-sela latihan di hall pelatnas PP PBSI di Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (10/2/2021). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Asisten pelatih ganda campuran Indonesia, Nova Widianto, membeberkan evaluasi atas hasil anak asuhnya di Leg Asia.

Para pasangan ganda campuran Indonesia menyelesaikan Leg Asia di Thailand pada Januari lalu tanpa mendapatkan satu pun gelar.

Nova Widianto mencoba menganalisis satu per satu pasangan yang dibawah bimbingannya.

Selain pasangan andalan yaitu Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Nova juga menyoroti kiprah pasangan muda.

Baca Juga: Youtuber Jake Paul: Conor McGregor adalah Lawan yang Mudah Dikalahkan

Nova memberikan evaluasinya terhadap Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso yang juga tampil di Leg Asia.

Rinov/Pitha dan Adnan/Mychelle tidak dapat menunjukkan penampilan gemilang. Mereka lebih sering terhenti pada babak-babak awal.

Rinov/Pitha misalnya, mereka selalu menelan kekalahan pada babak pertama di Thailand Open I 2021 dan Thailand Open II 2021.

Adapun, pencapaian terbaik Adnan/Mychelle adalah lolos ke babak kedua Thailand Open II sebelum disingkirkan pasangan veteran, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia).

Baca Juga: Australian Open 2021 - Cuma 'Beri' Lawan 3 Gim, Serena Williams ke Babak Ke-3