Alasan Empat Pemain Belum Ikut Gabung TC Timnas U-22 Indonesia

By Wila Wildayanti - Kamis, 11 Februari 2021 | 21:10 WIB
Timnas U-22 Indonesia besutan Shin Tae-yong sedang menjalani pemusatan latihan di lapangan D, Senayan, Jakarta, 10 Februari 2021 (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Dari 36 pemain timnas U-22 Indonesia yang tengah menjalani pemusatan latihan (TC) sejak 8 Februari itu belum sepenuhnya berkumpul.

Ada empat pemain yang mendapat panggilan untuk mengikuti TC timnas U-22 Indonesia yang belum juga bergabung yakni, Osvaldo Haay, Braif Fatari, Dodi Alex, dan Tegar Infantrie.

Padahal TC timnas U-22 Indonesia sudah memasuki hari keempat, tetapi sampai saat ini empat pemain itu belum juga hadir dalam latihan.

Menanggapi hal ini, Direktur Teknis PSSI, Indra Sjafri, membeberkan alasannya kenapa Osvaldo Haay, Braif Fatari, Dodi Alex, dan Tegar Infantrie belum juga bergabung.

Baca Juga: Ketika Kompetisi Digelar, Pemain Dilarang Meludah Sembarangan di Lapangan

Indra Sjafri mengatakan di masa pandemi Covid-19 ini memang banyak aturan yang harus dijalani dan terapkan kepada para pemain.

Menurutnya tidak bisa seenaknya dan harus ekstra hati-hati.

"Terkait empat pemain yang belum datang itu mereka masih menunggu hasil swab test di daerahnya keluar," ujar Indra Sjafri kepada BolaSport.com, Kamis (11/2/2021).

Itu alasan dari Osvaldo Haay, Braif Fatari, Dodi Alex, dan juga Tegar Infantrie masih belum bisa bergabung dengan tim.