Semua Pemain Asing Persib Absen di Latihan Perdana, Ini Alasannya

By Arif Setiawan - Jumat, 26 Februari 2021 | 17:30 WIB
Para Pemain Persib bandung melakukan peregangan dengan bola pada latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gede Bage, Kota Bandung, Senin (10/8/2020). (Official Persib Bandung)

BOLASPORT.COM - Sambut turnamen pramusim Piala Menpora 2021, Persib Bandung siap gelar latihan bersama.

Apabila sesuai jadwal, latihan perdana Persib Bandung bakal dilakukan pada 1 Maret mendatang.

Oleh sebab itu, untuk sekarang Maung Bandung sedang giat memanggil kembali para pemainnya.

Seperti yang diketahui, semenjak meliburkan agenda tim pada November 2020, Persib sudah mempersilahkan para pemainnya kembai ke tempat asalnya.

Akan tetapi, dalam latihan perdana nanti, Persib tampaknya tak bisa diperkuat beberapa pemainnya.

Baca Juga: Lusa, Persib Bandung Kedatangan Pemain Asal Eropa

Bahkan, seluruh pemain asing juga dipastikan absen.

Pemain asing yang dimaksud yakni Wander Luiz, Nick Kuipers, dan Geoffrey Castillion.

Hal ini dikatakan langsung oleh pelatih Persib, Robert Rene Alberts.

Robert menjelaskan bahwa Wander Luiz absen karena belum bisa meninggalkan Brasil.

Baca Juga: Update Transfer Persib Bandung - 2 Kiper Diamankan dan Daftar Pemain yang Kembali dari Peminjaman

Sementara Nick Kuipers tak bisa ikut latihan karena harus menjalani isolasi mandiri.

Nick dikabarkan bakal berangkat dari Belanda pada Sabtu (27/2/2021) dan tiba di Indonesia satu hari setelahnya.

Setibanya di Tanah Air, Nick diharuskan isolasi mandiri selama kurang lebih satu minggu, sehingga dipastikan tidak bisa bergabung dalam latihan pada 1 Maret 2021.

Baca Juga: Pelatih Persib Bandung Akui Tak Minta Omid Nazari Hengkang

KRIS ANDIEKA/VIKINGPERSIB.CO.ID
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

Khusus Geoffrey Castillion, pemain asal Belanda itu belum bisa kembali karena masih dalam masa peminjaman klub asal Italia, Como 1907.

Masa peminjaman Geoffrey di klub Serie-C itu baru akan berakhir pada Juni 2021.

"Nick tidak bisa hadir karena akan menjalani isolasi mandiri," kata Robert, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persib.

"Sedangkan Luiz belum bisa meninggakan Brasil karena dokumen yang belum siap."

"Geoffrey sedang menjalani masa peminjaman di Italia, tapi itu tergantung kepada Como," ujarnya.

Baca Juga: Kontraknya Diperpanjang Persib Bandung, I Made Wirawan Curhat

Sementara itu, pada kesempatan sebelumnya sebenarnya Persib masih memiliki satu nama pemain asing lagi, yaitu Omid Nazari.

Akan tetapi, pemain asal Filipina itu baru saja memutuskan hengkang dari skuad Maung Bandung pada Selasa (24/2/2021).

"Lalu (ada) Omid yang sudah meninggalkan kita," ucap Robert.

Oleh sebab itu, bisa dipastikan dalam latihan perdana nanti, skuad Pangeran Biru tak akan diperkuat pemain asingnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)