Hasil dan Klasemen Liga Italia - Soal Penalti, AC Milan Semakin di Depan, Juventus dan Inter Jauh Tertinggal

By Rebiyyah Salasah - Kamis, 4 Maret 2021 | 07:05 WIB
Gelandang AC Milan, Franck Kessie, mencetak gol penalti ke gawang Udinese dalam laga gionarta 25 Liga Italia 2020-2021, Rabu (3/3/2021) waktu setempat atau Kamis pukul 02.45 WIB di San Siro. (TWITTER.COM/ACMILANDATA)

Dua dari delapan penalti Sassuolo diterima saat laga melawan Napoli yang digelar pada Rabu pukul 00.30 WIB. 

Sama seperti AC Milan, Sassuolo juga selamat dari kekalahan berkat penalti yang diterima menjelang berakhirnya pertandingan. 

Gol penalti Francesco Caputo menjadi penyelamat Sassuolo, yang sempat tertinggal 2-3 dari Napoli. 

TWITTER.COM/SERIEA
Laga Sassuolo versus Napoli dalam pekan ke-25 Liga Italia, Kamis (4/3/2021) pukul 00.30 WIB di Stadion Mapei

Dalam laga tersebut, Napolo juga mendapatkan satu kesempatan penalti lewat Lorenzo Insigne yang berhasil berbuah gol pada menit ke-90. 

Sementara AC Milan dan Sassuolo berada di dua teratas penerima penalti di Serie A, Inter Milan selaku pemuncak klasemen justru tertinggal jauh. 

I Nerazzurri hanya menerima 5 hadiah penalti pada musim ini, jumlah yang sama dengan perolehan Juventus

AC Milan sendiri berhasil mendulang 12 gol dari 16 kesempatan yang mereka dapatkan dari titik putih itu. 

Sementara itu, hasil imbang melawan Udinese membuat AC Milan kini mengoleksi 53 poin, terpaut 3 angka dari rival sekotanya di posisi teratas klasemen Liga Italia