Eks Pevoli Putri Aprilia Manganang Dipastikan Laki-laki, Begini Kronologinya

By Agung Kurniawan - Selasa, 9 Maret 2021 | 20:58 WIB
Aprilia Manganang dianugerahi penghargaan individu sebagai MVP/pemain terbaik untuk Proliga 2019. (instagram.com/manganang92)

Aprilia Manganang dipastikan berjenis kelamin laki-laki sebab dari hasil pemeriksaaan tersebut.

Tidak hanya memiliki organ tubuh, Aprilia Manganang juga memiliki hormon testoteron yang identik dengan laki-laki.

Dari hasil pemeriksaan itu pula, Andika Perkasa menawarkan Aprilia Manganang untuk mendapatkan penanganan medis dan operasi.

Di sisi lain, Aprilia Manganang juga terlihat senang ketika mendengar akan mendapatkan penanganan medis untuk perubahan jenis kelaminnya.

Dilansir dari laman Kompas.com, Aprilia Manganang dalam waktu dekat ini akan kembali naik ke meja operasi untuk kedua kalinya.

Langkah itu dilakukan sebagai proses terakhir setelah sebelumnya dia telah menjalani correction surgery.

Aprilia Manganang sendiri merupakan salah satu anggota TNI AD dengan pangkat Sersan Dua (Serda).

Sebelum memutuskan pensiun sebagai atlet pada akhir 2020, Aprilia Manganang telah meraih banyak prestasi.

Aprilia Manganang tercatat pernah empat kali meraih gelar juara Proliga.

Di level timnas putri Indonesia, Aprilia Manganang pernah meraih medali perak SEA Games 2017 dan perunggu SEA Games (2013 dan 2015).

Baca Juga: Rita Subowo Jadi Perempuan Indonesia Pertama yang Jadi Presiden Konfederasi Voli Asia