PSG Singkirkan Barcelona, Kylian Mbappe Jadi Monster Mengerikan bagi Lionel Messi

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Kamis, 11 Maret 2021 | 09:45 WIB
Lionel Messi dua kali tertunduk lesu saat berhadapan langsung dengan Kylian Mbappe, baik bersama timnas Argentina maupun Barcelona. (TWITTER.COM/FOOTBALL__TWEET)

BOLASPORT.COM - Bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, menjadi monster mengerikan bagi Lionel Messi setelah berhasil membawa timnya menyingkirkan Barcelona.

Paris Saint-Germain menjamu Barcelona pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2020-2021, Rabu (10/3/2021) waktu setempat.

Berduel di Stadion Parc des Princes, Paris Saint-Germain harus puas bermain imbang 1-1 kontra Barcelona.

Paris Saint-Germain mampu unggul lebih dulu pada babak pertama, tepatnya menit ke-30 melalui titik putih.

Tim tuan rumah mendapatkan hadiah penalti dari wasit Anthony Taylor setelah Mauro Icardi dilanggar Clement Lenglet di area terlarang.

Baca Juga: Pengakuan Kapten Timnas Voli Putri, Aprilia Manganang Selalu Lolos Tes Gender Berkat Bantuan PBVSI

Kylian Mbappe, yang maju sebagai eksekutor, sukses menunaikan tugasnya dengan sempurna.

Pemain berusia 22 tahun itu melepaskan sepakan ke sisi kanan atas gawang Barcelona yang mengecoh pergerakan kiper Marc-Andre ter Stegen.

Selang tujuh menit, Barcelona mampu mencetak gol penyama kedudukan berkat lesakan Lionel Messi.

Lionel Messi melepaskan tendangan jarak jauh yang tak bisa dibendung oleh kiper Keylor Navas.

Hasil ini cukup mengantar Paris Saint-Germain melangkah ke fase berikutnya dengan kemenangan agregat 5-2.

Pada leg pertama, Les Parisiens sukses menjungkalkan Blaugrana 4-1 di Stadion Camp Nou.

Sebiji gol Lionel Messi (menit ke-27) dibalas empat kali oleh PSG via Kylian Mbappe (32', 65', 85') dan Moise Kean (70').

Baca Juga: Nasib Malang Persija Jakarta di Kota Malang

Keberhasilan PSG menyingkirkan Barcelona pun membuat Kylian Mbappe menjadi momok mengerikan bagi Lionel Messi.

Pasalnya, seperti dikutip BolaSport.com dari Squawka, Kylian Mbappe tercatat telah dua kali memecundangi Lionel Messi di kompetisi akbar.

Sebelum menyingkirkan Messi di Liga Champions, Mbappe sudah lebih dulu mengalahkan sang megabintang di ajang Internasional.

Kala itu, duel timnas Prancis vs timnas Argentina di Piala Dunia 2018 menjadi pertemuan perdana Mbappe dan Messi.

Mbappe yang memperkuat timnas Prancis sukses menaklukkan Argentina 4-3 di babak 16 besar.

Mbappe berhasil mengemas dua gol kemenangan, sementara Messi tak mampu unjuk gigi.

Baca Juga: Punya Direktur Olahraga Baru, Manchester United Langsung Incar Tiga Pemain di Bursa Transfer

Dua gol Les Bleus lainnya dicetak oleh Antoine Griezmann, adapun trigol Tim Tango datang dari Angel Di Maria, Gabriel Mercado, dan Sergio Aguero.

Mbappe kini tercatat telah membukukan 6 gol dalam tiga pertandingan kontra Messi.