Sudah Mulai Berlatih, Tekad Kuat Saddil Ramdani Bersama Sabah FC

By Abdul Rohman - Sabtu, 13 Maret 2021 | 21:30 WIB
Saddil Ramdani sedang menjalani latihan bersama Sabah FC (SABAH FC)

BOLASPORT.COM - Saddil Ramdani bertekad memberikan kontribusi yang maksimal saat memperkuat Sabah FC.

Hal tersebut diungkapkan Saddil Ramdani dalam video yang diunggah Sabah FC di Instagram resmi klub, Sabtu (13/3/2021).

Sebelumnya Saddil Ramdani harus lebih dulu menjalani karantina selama beberapa hari saat tiba di Malaysia.

Setelah menjalani karantina, Saddil Ramdani pun langsung bergabung latihan dengan Sabah FC dua hari yang lalu.

Kemudian pada Sabtu (13/3/2021), Saddil Ramdani dipercaya tampil sebagai pemain utama saat Sabah FC berhadapan dengan PJ City.

Baca Juga: PSM Makassar Tanpa Pemain Asing, Hanya Andalkan Pilar Lokal dari Timur

Sebelumnya, Saddil Ramdani harus melewatkan dua pertandingan awal yang dijalani Sabah FC di Malaysia Super League 2021.

"Saya berharap disini (Sabah FC) bisa bekerja lebih baik lagi dan bisa membantu coach dan teman-teman," kata mantan pemain Persela Lamongan.

"Pokoknya saya akan berusaha semaksimal mungkin, sekuat tenaga saya."

Baca Juga: Tanpa Striker, Persib Bandung Bermain Imbang Lawan PON Jawa Barat

"Nanti Allah SWT yang bisa menentukan kami disini," ucap Saddil Ramdani.

Pemain berusia 22 tahun itu menambahkan, ia sangat terkesan dengan sambutan dari para pemain Sabah FC.

Menurut Saddil Ramdani, lingkungan di Sabah FC sangat memberikan dukungan terhadap dirinya.

Baca Juga: Tampil Apik Usai Dibuang Man United, Moyes Ingin Permanenkan Anak Tiri Solskjaer

"Saya sangat berada di kota Sabah ini karena pada dasarnya anak-anak disini juga berbaur," ujar pemain timnas Indonesia

"Sangat baik dan memberikan dukungan, serta menjaga saya disini," tutur Saddil Ramdani.

Mantan pemain Bhayangkara Solo FC itu menuturkan, suntikan semangat dari para pendukung sangat berpengaruh terhadap perjalanan Sabah FC.

"Saya sangat berharap pendukung di luar baik itu di indonesia maupun sabah," ujar Saddil Ramdani

"Mohon dukungannya untuk Sabah FC agar semakin maju dan jaya," kata mantan pemain timnas U-19 Indonesia.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)