Orleans Masters 2021 - Tersingkir, Yulfira/Febby Akui Kurang Fokus

By Muhamad Husein - Jumat, 26 Maret 2021 | 16:38 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Yulfira Barkah/Febby Valencia Dwijayanti Gani saat bertanding melawan Selena Piek/Chreyl Seinen (Belanda) pada babak perdelapan final turnamen Orleans Masters 2021 di Palais des Sports, Orleans, Prancis, Kamis (25/3/2021). (YOHAN NONOTTE)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Yulfira Barkah/Febby Valencia Dwijayanti, mengaku kurang fokus pada babak 16 besar Orleans Masters 2021.

Yulfira Barkah/Febby Valencia Dwijayanti harus tersingkir saat melawan Selena Piek/Cheryl Seinen (Belanda) di Palais des Sports, Orleans, Prancis, Kamis (25/3/2021).

Selena Piek/Cheryl Seinen mencetak kemenangan atas Yulfira Barkah/Febby Valencia Dwijayanti lewat rubber game dengan skor akhir 21-15, 20-22, 21-17.

Yulfira/Febby sebenarnya memiliki peluang merebut kemenangan pada gim penentuan.

Baca Juga: Jadwal Orleans Masters 2021 - 3 Wakil Indonesia Buru Tiket Semifinal

Sebab, Yulfira/Febby sempat unggul pada awal gim ketiga. Mereka memimpin 11-7 saat jeda interval.

Akan tetapi, keunggulan mereka lalu tidak bertahan setelah Piek/Seinen mampu menyamakan skor saat kedudukan 15-15.

Pasangan Belanda kemudian membalikkan keadaan dan unggul dengan membuat selisih tiga angka.

Yulfira/Febby akhirnya tidak bisa menambah poin banyak hingga Piek/Seinen memastikan kemenenangan dengan skor 17-21.

Baca Juga: Orleans Masters 2021 - Main Lebih Tenang, Putri KW Dekati Gelar Juara