Tak Bisa Penuhi Satu Permintaan, Bayern Muenchen Gagal Datangkan Ibrahimovic

By Sandi Lathunusa - Sabtu, 27 Maret 2021 | 02:47 WIB
Uli Hoeness mengatakan bahwa jawara Bundesliga pernah gagal datangkan Ibrahimovic karena tak bisa penuhi satu permintaannya. (TWITTER.COM/SVENSKFOTBOLL)

BOLASPORT.COM - Uli Hoeness mengatakan bahwa jawara Bundesliga pernah gagal datangkan Ibrahimovic karena tak bisa penuhi satu permintaannya.

Tua-tua keladi, itulah julukan yang layak disematkan untuk striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic.

Ibrahimovic bergabung dengan AC Milan pada 2 Januari 2020 dengan status bebas transfer.

Striker berusia 39 tahun itu telah tampil dalam 15 pertandingan Liga Italia 2020-2021 dengan mencetak 15 gol dan sebiji asis.

Berkat performa apiknya, Ibrahimovic dipanggil kembali untuk membela timnas Swedia dalam kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup B.

Ibrahimovic pun langsung mencatatkan asis kala Swedia mengalahkan Georgia dalam kualifikasi Piala Dunia 2022 pada Kamis (25/3/2021).

Adapun, Ibrahimovic juga dikenal gemar berpindah klub di sepanjang kariernya.

Ibrahimovic mengawali kariernya di Molde dan pindah ke Ajax Amsterdam pada 1 Juli 2001.

Baca Juga: Saktinya Zlatan Ibrahimovic, Sudah Tahu bakal Cetak Assist 10 Detik sebelum Gol Swedia