Skor Masih Sama Kuat, Laga PSS Sleman Vs Bali United Berlanjut ke Babak Adu Penalti

By Abdul Rohman - Senin, 12 April 2021 | 22:28 WIB
Ilustrasi Piala Menpora 2021. (TARA YANUAR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pertandingan babak delapan besar Piala Menpora 2021 antara PSS Sleman vs Bali United berakhir dengan skor 0-0 di Stadion Si Jalak Harupat Soreang Kabupaten Bandung Jawa Barat, Senin (12/4/2021).

Skor yang masih 0-0 membuat pertandingan harus ditentukan lewat adu penalti.

Pada babak pertama, kedua tim menunjukkan penampilan yang tidak mau kalah.

Bali United mendapatkan peluang emas pada menit ke-17 melalui sundulan kepala dari Yabes Roni setelah berhasil menerima umpan dari Stefano Lilipaly.

Sundulan Yabes Roni di dalam kotak penalti yang sempat membentur pemain PSS Sleman masih bisa dihalau Ega Rizky.

Tak mau ketinggalan, PSS Sleman pun menebar ancaman ke gawang Bali United lewat sepakan keras Irfan Jaya.

Baca Juga: Libur Panjang, Pelatih Barito Putera Inginkan Anak Asuhnya Fokus Beribadah

Irfan Jaya yang melihat ruang untuk melakukan tembakan dari luar kotak penalti langsung menendang bola ke arah gawang Wawan Hendrawan.

Wawan Hendrawan masih dengan sigap mengamankan bola yang mengarah ke gawangnya.

Penampilan gemilang Fabiano Beltrame di pertahanan PSS Sleman cukup menyulitkan bagi pemain Bali United untuk menciptakan peluang.

Usaha pemain Bali United dalam menembus pertahanan PSS Sleman selalu digagalkan Fabiano Beltrame.

Baca Juga: Saling Jual Beli Serangan, Laga PSS Sleman Vs Bali United Tanpa Gol pada Babak Pertama

PSS Sleman kembali melakukan tembakan spekulasi dari luar kotak penalti, kali ini aktornya adalah Nico Velez.

Akan tetapi, sepakan keras dari Nico Velez masih berada di atas mistar gawang Bali United.

Pada menit ke-43, Ricky Fajrin mendapatkan ruang untuk melakukan tembakan dari luar kotak penalti.

Tendangan dari Ricky Fajrin masih belum mengarah tepat ke gawang PSS Sleman.

Hingga turun minum, tidak ada gol yang tercipta, skor masih 0-0.

Baca Juga: Kerasan di Barcelona, Si Bocah Nakal Menanti Perpanjangan Kontrak

Memasuki awal babak kedua, PSS Sleman dan Bali United terus berusaha menciptakan peluang.

Pada menit ke-68, Bali United harus bermain dengan sepuluh pemain setelah Andhika Wijaya diganjar kartu merah.

Andhika Wijaya melakukan pelanggaran yang cukup keras terhadap pemain PSS Sleman, Saddam Gaffar.

Unggul jumlah, PSS berusaha memanfaatkan situasi tersebut.

Meski unggul jumlah pemain, PSS Sleman tidak mampu mengubah keadaan.

Hingga babak kedua berakhir, skor masih sama kuat 0-0.

Untuk itu, pertandingan antara PSS Sleman vs Bali United harus ditentukan melalui tendangan adu penalti.

Susunan pemain PSS Sleman vs Bali United:

PSS Sleman (4-3-3): 21-Ega Rizky; 8-Arthur Irawan, 15-Fabiano Beltrame, 51-Mario Maslac, 13-Samsul A (69-Derry Rachman 82'), 23-Kim Kurniawan, 2-Aaron Evans, 10-Nico Velez, 41-Irfan Jaya, 27-Irkham Milla, 32-Arsyad (9-Saddam Gaffar 66')

Cadangan:30-Adi Satryo, 19-Dendy Maulana, 4-Fandy Imbiri, 7-Fitra Ridwan, 77-Jefry Kurniawan, 88-Octavian Chaniago, 6-Wahyu Sukarta, 69-Derry Rachman, 96-Rafi Angga, 9-Saddam Gaffar

Pelatih: Dejan Antonic.

Bali United (4-3-3): 59-Wawan Hendrawan (93-Samuel Reimas 95'); 35-Haudi Abdilah, 33-Andhika Wijaya, 24-Ricky Fajrin, 43-Willian Pacheco, 14-Fadil Sausu (20-M Sidik 79'), 16-Hariono, 19-Rizky Pellu (10-Lerby Eliandry 58'), 9-Iilja Spasojevic (22-Dias Angga 79'), 87-Stefano Lilipaly, 11-Yabes Roni

Cadangan:93-Samuel Reimas, 22-Dias Angga, 13-Gunawan Dwi C, 15-Gavin Kwan, 18-Kadek Agung, 20-M Sidik, 8-Taufiq, 17-Irfan Jauhari, 10-Lerby Eliandry, 77-M Rahmat.

Pelatih: Stefano Cugurra.