Valentino Rossi Heran dengan Perubahan Kecepatan Motor MotoGP

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 4 Mei 2021 | 00:15 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, pada balapan GP Spanyol di Sirkuit Jerez, Minggu (2/5/2021). (MOTOGP.COM)

Dia hanya bisa mengatakan bahwa segala yang ada di MotoGP saat ini telah berubah dengan sangat cepat dari tahun ke tahun.

"Kami mencoba (memakai setelan) motor seperti tahun lalu, memang tidak sama persis, tetapi di atas kertas, harusnya sedikit lebih baik. Namun, entah kenapa, saya malah lebih kesulitan," tutur Rossi, dikutip dari Crash.

"Selain itu, ban tahun ini dan tahun lalu juga lebih kurang sama saja, tetapi kami tidak bisa mendapatkan grip yang sama."

Baca Juga: Valentino Rossi Temukan Pelipur Lara Usai Remuk pada MotoGP Spanyol 2021

"Memang betul bahwa dalam MotoGP semua berubah sangat cepat dari tahun ke tahun, tetapi itu menjadi tanda tanya bagi kami."

"Banyak performa berubah dan semua orang mencoba untuk membuat sesuatu lebih baik, tetapi terkadang, itu tidak mungkin," kata Rossi lagi.

Hingga balapan keempat MotoGP 2021, The Doctor masih belum bisa menemukan irama atau lajunya di atas motor YZR-M1 spek terkini.

Baca Juga: 'Arm Pump', Masalah yang Buat Suksesor Valentino Rossi Memble di Jerez