Tak Kalah dengan Pecinta K-Drama, Asnawi Mangkualam Sudah Kuasai Beberapa Kata dalam Bahasa Korea

By Ridwan Budiman - Selasa, 4 Mei 2021 | 18:15 WIB
Asnawi Mangkualam saat diwawancari oleh Sports G Korea, Rabu (17/2/2021). (Youtube Sports G Korea)

"Soal bahasa sekarang sudah aman, setiap latihan ada penerjemah dari bahasa Korea ke bahasa Indonesia," ujar Asnawi Mangkualam.

Meski sudah dibantu oleh penerjemah, Asnawi mengaku tidak mau menggantungkan nasibnya 100 persen di sana.

Asnawi mengaku, saat ini dirinya sedang belajar bahasa Korea demi mempermudah kegiatan selama di Korea Selatan.

Baca Juga: Resmi, Asnawi Mangkualam Terpilih Jadi Pemain Terbaik K-League 2 Bulan April

Selama belajar bahasa Korea, Asnawi juga banyak dibantu oleh rekan-rekan di Ansan Greeners yang mahir berbahasa Inggris.

"Saya sambil belajar bahasa Korea, masih kata-kata Hangeul, mungkin beberapa bulan ke depan sudah belajar bahasa Korea secara penuh," ujar Asnawi.

"Teman-teman (di Ansan Greeners) ada yang bisa bahasa Inggris jadi bisa bantu saya (belajar bahasa Korea)," tambahnya.

Baca Juga: Persipura Jayapura Dibuat Pusing Jelang Tampil di Piala AFC 2021

Asnawi menyampaikan selama latihan pelatihnya lebih sering menggunakan istilah bahasa Inggris untuk hal-hal mendasar.

Hal ini membuat dirinya jadi lebih mahir dalam mencerna instruksi yang diberikan selama latihan.