Drawing Malaysia Open 2021 - Praveen/Melati Lawan Lansia, Adnan/Mychelle Harapan Hafiz/Gloria

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 5 Mei 2021 | 14:03 WIB
Pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti saat menjalani pertandingan semifinal PBSI Home Tournament kontra Adnan Maulana/Mychelle Cryhstine Bandaso di Hall Pelatnas PBSI, CIpayung, Jakarta Timur, Jumat (3/7/2020). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Ada beberapa hal menarik dari drawing Malaysia Open 2021 untuk wakil Indonesia pada sektor ganda campuran.

Tiga wakil Indonesia dan satu pasangan gado-gado Indonesia-Malaysia akan berjuang pada Malaysia Open 2021 akhir bulan Mei ini.

Setiap pasangan pun akan membawa misi masing-masing pada Malaysia Open 2021.

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja misalnya, mereka mengincar hasil bagus untuk kembali mengamankan tiket ke Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Drawing Malaysia Open 2021 - Anthony Sudah Jumpa Musuh Bebuyutan di Babak Pertama

Posisi Hafiz/Gloria di zona delapan besar tergusur oleh pasangan Inggris, Marcus Ellis/Lauren Smith, yang menjadi finalis Kejuaraan Eropa pada akhir pekan kemarin.

Perjuangan Hafiz/Gloria di Malaysia Open 2021 tidak akan mulus karena hasil drawing yang kurang menguntungkan bagi mereka.

Setelah meladeni pasangan Jepang, Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo, pada babak pertama, Hafiz/Gloria berpotensi menghadapi pasangan unggulan.

Pasangan andalan China, Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping, menjadi calon lawan Hafiz/Gloria andai lolos dari babak pertama Malaysia Open 2021.

Baca Juga: Tolak Isolasi di Ukraina, Viktor Axelsen Diangkut dengan Pelindung Gelembung ke Denmark

Hafiz/Gloria harus lolos dari babak kedua demi kembali ke zona aman sebelum Singapore Open 2021 yang merupakan turnamen kualifikasi Olimpiade terakhir.

Itu pun dengan syarat, Ellis/Smith harus tersingkir sebelum babak perempat final.

Dalam hal ini, Hafiz/Gloria bisa mengandalkan kompatriot mereka, Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso, yang menjadi lawan Ellis/Smith pada babak pertama.

Sementara jika Ellis/Smith lolos hingga perempat final, Hafiz/Gloria harus menghentikan langkah pasangan Inggris tersebut dengan tangan mereka sendiri.

Baca Juga: Drawing Malaysia Open 2021 - Indonesia dan Malaysia Diadu di Ganda Putra

Beralih ke pasangan ganda campuran lain, ada Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, yang masih memburu gelar pertama dari turnamen BWF di Asia.

Praveen/Melati cukup diuntungkan dalam hasil undian Malaysia Open 2021 karena peluang lolos dari babak pertama terbuka lebar.

Praveen/Melati akan menghadapi pasangan non-unggulan asal Amerika Serikat, Mathew Fogarty/Isabel Zhong.

Sekadar informasi, Mathew Fogarty merupakan pemain tertua di turnamen bertaraf Super 750 ini karena usianya yang sudah mencapai 64 tahun!

Baca Juga: Asosiasi Bulu Tangkis India Masih Ingin Kirim Wakil ke Malaysia Open meski Ada Larangan karena Covid-19

Fogarty/Zhong berada dalam tren negatif karena tidak pernah dalam tiga pertandingan terakhir, itu pun pada turnamen dengan level kompetisi yang rendah.

Andai lolos ke babak kedua, Praveen/Melati akan menghadapi pemenang pertandingan antara He Ji Ting dari China dan juara Eropa, Rodion Alimov/Alina Davletova, dari Rusia.

Malaysia Open 2021 akan berlangsung pada 25-30 Mei mendatang di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.

Turnamen bertaraf World Tour Super 750 tersebut menjadi 1 dari 2 turnamen tersisa yang masuk dalam kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020.

Hasil Drawing Malaysia Open 2021

Babak Pertama

Tunggal Putra

Anthony Sinisuka Ginting [5] vs Lee Cheuk Yiu (Hong Kong)

Jonatan Christie [7] vs Brice Leverdez (Prancis)

Tommy Sugiarto vs Heo Kwang-hee (Korea Selatan)

Tunggal Putri

Gregoria Mariska Tunjung vs Kirsty Gilmour (Skotlandia)

Ganda Putra

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo [1] vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto [7] vs Goh V Shem/Tan Wee Kiong (Malaysia)

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan [2] vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia)

Ganda Putri

Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto vs Hsu Ya Ching/Hu Ling Fang (Taiwan)

Greysia Polii/Apriyani Rahayu [6] vs Maiken Fruergaard/Sara Thygesen (Denmark)

Ganda Campuran

Mohamad Arif Ab Latif Arif/Rusydina Antardayu Riodingin vs Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia)

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Yuki Kaneko/Misaki Maatsutomo (Jepang)

Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso vs Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris/8)

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti [4] vs Mathew Fogarty/Isabel Zhong (Amerika Serikat)

Baca Juga: Pebulu Tangkis Sempurna versi Jonatan Christie: Tenaga Praveen Jordan, Otak Kevin Sanjaya