Eks Pemain Persib Bandung Masuk Skuad Kualifikasi Piala Dunia 2022 bersama Timnas Singapura

By Metta Rahma Melati - Selasa, 25 Mei 2021 | 21:30 WIB
Para pemain timnas Singapura sebelum menjamu Taiwan pada laga Grup E kualifikasi Piala Asia 2019 di (FOOTBALL ASSOCIATION OF SINGAPORE)

Bek Safuwan Baharudin akan absen sebagai tindakan pencegahan, menyusul cedera gegar otak yang dideritanya dua setengah minggu lalu.

Sementara, mantan pemain Persib dan Persija, Baihakki Khaizan yang istrinya akan melahirkan minggu depan akan bergabung dengan skuad di Riyadh.

Ia akan bersama dengan kapten tim Hariss Harun.

"Saifullah, Idraki dan Ilhan semuanya ada di sini karena mereka telah tampil bagus di Liga Utama Singapura musim ini dan juga tampil mengesankan selama sesi latihan kami di bulan Maret,” kata Yoshida., dilansir BolaSport.com dari laman AFC.

Baca Juga: Bangun Tim Baru, Akira Nishino Sesalkan Mimpi Buruk Timnas Indonesia Undur Diri

“Saifullah telah mempertahankan konsistensinya dari musim lalu, sementara Idraki adalah penyerang yang menarik dan memberi kami pilihan di sayap. Ilhan mungkin masih muda, tapi dia adalah talenta yang bagus dan bisa menjadi pilihan di depan," ujarnya

Singapura dijadwalkan akan uji coba melawan Afghanistan dalam pertandingan tertutup pada Sabtu di Dubai.

"Kami tidak pernah memainkan pertandingan persahabatan internasional selama lebih dari setahun, jadi pertandingan melawan Afghanistan menawarkan kami kesempatan untuk bersiap melawan lawan internasional dan memberikan waktu bermain bagi mereka yang membutuhkannya, serta menguji berbagai taktik sebelum Kualifikasi," kata Yoshida.