Siapa yang Akan 'Mencintai' Trofi Juara di Mugello Ketika Rossi Mundur?

By Delia Mustikasari - Rabu, 26 Mei 2021 | 10:10 WIB
Para pebalap MotoGP bersaing pada balapan GP Italia di Sirkuit Mugello, Minggu (22/5/2016). (MOTOGP.COM)

Situasi itu tidak akan bertahan selamanya seiring karier Rossi yang terus menurun dan dia terlihat semakin siap untuk menerima bahwa pensiun tidak dapat dihindari pada tahun-tahun mendatang.

Seperti dilansir BolaSport.com dari The Race, muncul pertanyaan siapa penerus The Doctor yang akan menciptakan banyak gelar juara di Sirkuit Mugello?

Kandidat yang paling jelas mungkin adalah pembalap Ducati, Francesco Bagnaia.

Menuju akhir pekan seri balap MotoGP Italia, 28-30 Mei, Fabio Quartararo datang sebagai pemimpin klasemen dengan hanya keunggulan satu poin dari Bagnaia yang menduduki peringkat kedua.

Dengan peluang bagus untuk meraih kemenangan MotoGP pertamanya di Sirkuit Mugello, seharusnya Bagnaia yang didukung oleh para penggemar.

Tetapi, dengan kepribadian yang agak tertutup, tidak seperti mentornya, Rossi, sepertinya waktu telah berlalu untuk Bagnaia.

Tentu dia akan selalu memiliki penggemar yang mengikuti dan menjadi orang Italia dengan motor Italia akan membantu, tetapi itu tidak akan cukup.

Baca Juga: Juara Kelas Ringan UFC Tunggu Lawan dari Duel Trilogi Dustin Poirer vs Conor McGregor