Ditanya soal Kedatangan Olivier Giroud ke AC Milan, Begini Jawaban Sombong Ibrahimovic

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 5 Juni 2021 | 00:00 WIB
Zlatan Ibrahimovic menyampaikan jawaban sombong saat ditanya soal kedatangan Olivier Giroud ke AC Milan. (TWITTER.COM/ACMILAN)

BOLASPORT.COM - Zlatan Ibrahimovic menyampaikan jawaban sombong saat ditanya soal kedatangan Olivier Giroud ke AC Milan.

AC Milan tengah rajin berburu pemain anyar pada bursa transfer musim panas 2021 kali ini.

Setelah berhasil mendatangkan Mike Maignan dari Lille, AC Milan juga berencana untuk mempermanenkan status Fikayo Tomori.

Tomori diboyong AC Milan pada bursa transfer Januari 2021 kemarin dengan status pinjaman dari Chelsea.

Penampilan apik Tomori selama masa peminjaman rupanya membuat Rossoneri tertarik untuk memberinya kontrak permanen.

Baca Juga: Sudah Disambut Tuhan-nya AC Milan, Olivier Giroud Siap-siap Hengkang dari Chelsea

Tak hanya Tomori, AC Milan kabarnya juga tertarik mendatangkan pemain Chelsea yang lain.

Pemain yang dimaksud adalah penyerang gaek asal Prancis, Olivier Giroud.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Chelsea berencana untuk tidak memperpanjang kontrak Giroud.

Giroud sendiri akan habis kontraknya pada 30 Juni 2021 mendatang dan akan pergi dengan status bebas transfer.

Dikutip BolaSport.com dari Gazzetta dello Sport, AC Milan disebut-sebut sudah menawarkan kontrak dua tahun kepada Giroud.

Baca Juga: Olivier Giroud Sudah Kepincut AC Milan, Chelsea Coba Mencegah

AC Milan kabarnya juga tidak punya pesaing untuk mendapatkan mantan bomber Arsenal itu.

TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE
Striker veteran asal Prancis, Olivier Giroud, membawa Chelsea menang atas Norwich City pada laga Liga Inggris, di Stadion Stamford Bridge, Selasa (14/6/2020).

Bahkan, kedatangan Giroud ke AC Milan sebenarnya sudah disambut dengan baik oleh Zlatan Ibrahimovic.

Bintang AC Milan itu menyebut kalau Giroud merupakan pemain yang berpengalaman dan dibutuhkan oleh tim.

"Semakin banyak pemain level tinggi yang bisa kami dapatkan, semakin baik," ucap Ibrahimovic.

"Giroud memiliki pengalaman hebat dan kami tidak memiliki banyak pemain yang telah memenangkan trofi. Jika dia datang, dia disambut."

Baca Juga: Kepergian Gianluigi Donnarumma Bikin Tuhan-nya AC Milan Turun Tangan

"Juga karena ini adalah kelompok yang sangat membantu yang ingin belajar dan berkembang, kelompok yang terbimbing dengan baik," ujar Ibrahimovic menambahkan.

Hanya saja, bukan Ibrahimovic namanya kalau tidak menyampaikan pernyataan yang kontroversial.

Saat ditanya mengenai transfer Giroud ke AC Milan, Ibrahimovic masih saja mengeluarkan kalimat sombong yang menjadi ciri khasnya.

Ibrahimovic menyebut kalau memang banyak pemain hebat yang dianggap sebagai raja di berbagai klub.

TWITTER.COM/ACMILAN
Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Inter Milan dalam laga Sabtu (17/10/2020).

Namun, hanya ada satu Tuhan dan Tuhan tersebut adalah Ibrahimovic sendiri.

Baca Juga: Rafael Leao dan Diogo Dalot Singkirkan Brahim DIaz di EURO U-21 2021

"Apakah saya egois? Saya harus, ada banyak raja, tetapi hanya ada satu Tuhan dan itu adalah saya," kata Ibrahimovic.

"Akan tetapi, tanpa rekan satu tim saya, saya tidak mungkin pergi ke level mana pun dan saya tahu itu."

"Sepak bola membuat saya bertemu orang, bepergian, mengalami budaya yang berbeda. Itu memberi saya kehidupan yang saya miliki. Apa yang saya berikan? Striker paling lengkap di dunia," tutur Ibrahimovic mengakhiri.