Siapa Saja Bisa Terpapar Covid-19, Bagaimana Langkah untuk Melindungi Diri?

By Nana Triana - Selasa, 8 Juni 2021 | 10:21 WIB
Covid-19 dapat menyerang siapa saja tanpa terkecuali. Hal itu dibuktikan dengan banyaknya rentetan kasus positif Covid-19 di kalangan atlet (Dok. Shutterstock)

Tidak hanya itu, kamu pun sebaiknya memilih masker kain, pastikan bahan yang digunakan untuk membuatnya memiliki serat yang rapat. Apabila menggunakan masker medis, pastikan memiliki kawat hidung, tali pengait yang kuat, serta minimal terdiri dari tiga lapis (3 ply).

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia vs UEA, Laga Pamungkas Skuad Garuda Raih 3 Poin Pertama

Selain masker, kamu juga sebaiknya selalu mencuci tangan menggunakan sabun pada air mengalir terutama setelah menyentuh atau memegang benda di tempat umum.

Jika memang sulit untuk menemukan wastafel, kamu bisa menggunakan hand sanitizer untuk membersihkan virus dan bakteri yang menempel di tangan. Saat berada ditempat umum kamu pun sebaiknya selalu menjaga jarak minimal satu setengah meter.

Cara ini akan lebih efektif jika kamu juga mengurangi mobilitas ke tempat tempat umum dan selalu menghindari kerumunan.

2. Apabila di dalam ruangan terapkan protokol ventilasi, durasi, dan jarak (VDJ)

Jika terpaksa harus bepergian ke luar rumah tidak hanya menerapkan prokes 5M kamu juga disarankan untuk menerapkan protokol ventilasi, durasi, dan jarak (VDJ). Utamanya, ketika beraktivitas di dalam ruangan yang dikunjungi banyak orang seperti gedung kantor, supermarket, mal, atau restoran.

Baca Juga: Ogah Mudik, Pep Guardiola Dukung Keputusan Barcelona Pertahankan Ronald Koeman

Saat hendak masuk ruangan umum atau tempat-tempat tertentu sebaiknya kamu memperhatikan sirkulasi udaranya terlebih dahulu. Sebab, sirkulasi udara yang baik dan terbuka bisa meminimalisasi penyebaran virus corona.

Sebaliknya, berada di ruangan tertutup ber-AC bisa menyebabkan virus menular dengan cepat. Suhu dingin terutama ruangan tertutup bisa meningkatkan penyebaran wabah.