Berangkatkan 28 Atlet pada Olimpiade Tokyo 2020, Indonesia Lebihi Target

By Delia Mustikasari - Kamis, 8 Juli 2021 | 09:53 WIB
Kontingen Indonesia untuk Olimpiade Tokyo 2020 dikukuhkan Menpora Zainudin Amali secara virtual, Kamis (8/7/2021). (NOC INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Sebanyak 28 atlet Indonesia dikukuhkan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali secara virtual, Kamis (8/7/2021) pagi.

Jumlah ini sama dengan kontingen pada Olimpiade Rio 2016. Saat itu, Indonesia mengirim 28 atlet dari cabang olahraga bulu tangkis, angkat besi, panahan, atletik, dayung, renang, dan balap sepeda.

Meski jumlah atlet yang berangkat pada Olimpiade Tokyo 2020 sama dengan kontingen Olimpiade Rio, jumlah ini melebihi target yang diberikan pemerintah dari 22 atlet.

"Indonesia mengirim 28 atlet (16 putra dan 12 putri), 23 ofisial, dan 20 head quarter pada Olimpiade Tokyo 2020. Jumlah ini melebihi target dari 22 atlet dan jumlahnya sama dengan atlet yang mengikuti Olimpiade Rio 2016," kata Chef de Mission (CdM) Indonesia untuk Olimpiade Tokyo Rosan P Roeslani.

Baca Juga: Lee Chong Wei Mengaku Bisa Jadi CdM Malaysia untuk Olimpiade Tokyo yang Efektif dari Rumah

Sebanyak 28 atlet ini akan berkompetisi di delapan cabang olahraga (cabor) yaitu bulu tangkis (11), atletik (2), panahan (4), menembak (1), rowing (2), angkat besi (5), surfing (1), dan renang (2)

"Pemberangkatan kontingen dibagi dalam empat gelombang. Tim yang pertama berangkat adalah bulu tangkis karena mereka akan menjalani persiapan di Jepang," ucap Rosan.

Tim bulu tangkis yang menjalani training camp di Kumamoto pada 8 Juli, dilanjutkan advance team (15 Juli).

Ketiga adalah panahan, menembak, rowing, surfing, angkat besi, serta renang pada 17 Juli. Keempat adalah Presiden NOC Indonesia, CdM bersama tim pada 20 Juli, dan terakhir adalah atletik pada 24 Juli.

"Kontingen Indonesia tetap harus mengkuti protokol kesehatan. Mereka wajib melakukan tes PCR selama 7 hari sebelum pertandingan untuk mengurangi risiko terpapar Covid-19," ujar Rosan.

"Kondisi kesehatan kontingen telah diawasi ketat oleh tim medis dan tidak ada yang terpapar Covid-19 sehingga siap berangkat. Interaksi kami kurangi selama PPKM darurat untuk menghindari kerumunan," tutur Rosan.

Selanjutnya pengukuhan dilanjutkan dengan pembacaan janji atlet oleh Aflah Fadlan Prawira (renang) dan Diananda Choirunisa (panahan).

Baca Juga: Jelang Olimpiade Tokyo 2020 - Ahsan/Hendra Ambil Pelajaran dari Kegagalan Olimpiade Rio 2016

"Di tengah situasi pandemi, kami bisa memenuhi target dari 22 bisa mengantar 28 atlet terbaik. Proses persiapan Olimpiade masih berjalan, tinggal beberapa hari," kata Presiden NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari.

"Atlet kami jaga jangan sampai terpapar Covid-19 karena kesempatan bertanding tidak akan diberikan jika terpapar," ucap Okto.

Sementara itu, Menpora Zainudin Amali berharap atlet yang berangkat ke Olimpiade Tokyo 2020 dapat maksimal dalam perolehan medali.

"Hal ini seperti yang dicanangkan dalam grand design olahraga nasional. Ini cara kita untuk mendesdin ulang ekosistem pembinaan nasional seperti yang dsampaikan presiden pada haornas 2020. Semoga target tercapai dan mendapat dukungan kementrian dan lembaga pusat."

"Bagi atlet, anggaplah ini bukan Olimpiade terakhir sehingga masih memiliki kesempatan pada Olimpiade berikutnya. Bayangkan pimpinan dari cabor masing-masing berusaha membina Anda," ucap Zainudin.

"Tolong ada dalam benak pikiran Anda dan Anda membayar dengan prestasi dan semangat juang. Jangan menyerah sebelum akhr dari kompetisi dan perjuangaan. Hanya dengan demikian nama Anda terkenang bagi masyarakat indoensia."

"Jaga kesehatan karena sekarang kami berkompetisi dalam kondisi yang tidak normal. Jangan sampai Anda tidak bisa bertanding karena lalai menjaga protokol kesehatan. Tunjukkan Anda layak mewakili Indonesia pada Olimpiade," tutur Zainudin.

Setelah dikukuhkan oleh Menpora, kontingen Indonesia untuk Oimpiade akan dikukuhkan oleh Presiden RI Joko Widodo, mulai pukul 11.00 WIB juga secara virtual. 

Baca Juga: Positif Covid-19 Tak Akan Diberangkatkan ke Olimpiade Tokyo!