Hasil Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020 - Atasi Wakil Belgia, Gregoria ke Babak 16 Besar

By Fauzi Handoko Arif - Rabu, 28 Juli 2021 | 08:35 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, pada babak penyisihan pertama di Musashino Forest Sport Plaza, Minggu (25/7/2021). (NOC INDONESIA)

Gregoria terus melaju sampai akhirnya merebut interval gim kedua dengan 11-6.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Sayaka Hirota Risikokan Masa Depannya, Paksa Berlaga dengan Penyangga Lutut yang Bikin Kaki Tak Bisa Lurus

Ketika Tan mencoba memperpendek jarak, Gregoria justru semakin menjauh.

Gregoria sering mendapatkan poin memanfaatkan kesalahan lawan dalam mengantisipasi tamplekan yang berujung keuntungannya.

Gregoria dibuat ketar-ketir usai Tan mencatat poin beruntun untuk mendekati 17-13.

Pertandingan sempat dihentikan sementara, karena ada masalah di bagian kaki Gregoria yang membuat pergerakannya tersendak-sendak.

Meski langkahnya kurang lincah, tetapi Gregoria masih mampu memetik angka untuk meraih kemenangan.

Satu smes kerasnya memastikan Gregoria meraih kemenangan gim kedua dengan 21-17.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Greysia/Apriyani Akan Jumpai Wakil China pada Perempatfinal