Real Madrid Minggir Dulu, Kylian Mbappe Ingin Juara Liga Champions dengan PSG

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 29 Juli 2021 | 20:20 WIB
Penyerang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe. (TWITTER.COM/KMBAPPE)

BOLASPORT.COM - Di tengah rumor transfer ke Real Madrid, Kylian Mbappe mengungkapkan impian terbesarnya bersama Paris Saint-Germain (PSG).

Bukan rahasia umum lagi jika Kylian Mbappe adalah incaran utama Real Madrid dalam beberapa musim terakhir.

Pada bursa transfer musim panas 2021, Real Madrid dikabarkan juga masih getol menggoda Mbappe.

Apalagi, penyerang timnas Prancis ini tak kunjung menandatangani kontrak baru dengan PSG.

Kontrak Kylian Mbappe bersama PSG sendiri telah memasuki 12 bulan terakhir.

Baca Juga: Raphael Varane Datang, Begini Nasib Phil Jones dan Axel Tuanzebe

Jika tak segera meneken kontrak baru, maka Mbappe bakal berstatus bebas transfer pada musim panas 2022.

Namun, hasrat Real Madrid untuk memiliki Mbappe di jendela transfer musim panas ini sepertinya bakal sulit terwujud.

Baru-baru ini, Mbappe telah mengisyaratkan bakal bertahan dan menolak tawaran Los Blancos ketika menghadiri wawancara bersama Neymar Junior untuk menjalah klub.

Dalam sesi tersebut, Mbappe menegaskan kepada Neymar bahwa impiannya saat ini adalah meraih trofi Liga Champions bersama Les Parisiens.

"Mimpi terbesar saya adalah memenangkan Liga Champions bersama PSG, itu akan fantastis," kata Mbappe saat menjawab pertanyaan Neymar soal impiannya, seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.

"Akan tetapi, memenangkan Piala Dunia lainnya juga akan luar biasa," tutur penyerang berusia 22 tahun ini menambahkan.

Baca Juga: Arturo Vidal Bicarakan Masa Depannya Usai Dirsebut Bakal Dilepas Inter Milan

Pada musim 2019-2020, Mbappe hampir membawa PSG merengkuh trofi Liga Champions.

Sayangnya, PSG takluk 0-1 dari Bayern Muenchen di partai final.