Tak Aktif di Bursa Transfer Musim Panas, Eks Gelandang Tottenham Beri Peringatan untuk Liverpool

By Sandi Lathunusa - Jumat, 6 Agustus 2021 | 16:50 WIB
Eks gelandang Tottenham Hotspur, Jamie O'Hara, memberi peringatan untuk Liverpool yang tak aktif di bursa transfer musim panas ini. (LIVERPOOLFC.COM)

BOLASPORT.COM - Eks gelandang Tottenham Hotspur, Jamie O'Hara, memberi peringatan untuk Liverpool yang tak aktif pada bursa transfer musim panas 2021.

Liverpool baru mendatangkan satu pemain baru pada bursa transfer musim panas ini.

Pemain yang direkrut oleh Liverpool tersebut adalah Ibrahima Konate.

Ibrahima Konate diboyong Liverpool dari RB Leipzig dengan harga sebesar 40 juta euro atau sekitar Rp 679 miliar.

Adapun bek asal Prancis itu diikat kontrak oleh Liverpool hingga 30 Juni 2026.

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mendatangkan bek baru pada bursa transfer musim panas ini untuk berjaga-jaga agar The Reds tidak krisis bek seperti pada musim 2020-2021.

Pada musim tersebut, Liverpool harus kehilangan tiga beknya yakni Virgil van Dijk, Joe Gomez, dan Joel Matip akibat cedera.

Virgil van Dijk mendapatkan cedera anterior cruciate ligament (ACL) ketika bertabrakan dengan kiper Everton, Jordan Pickford, di ajang Liga Inggris.

Baca Juga: Viral, Fan Nangis Histeris di Pagar Camp Nou Usai Lionel Messi Cerai dengan Barcelona