Mengejutkan, Satu Rencana Besar Persija Batal karena Adanya PPKM

By Alif Mardiansyah - Minggu, 8 Agustus 2021 | 18:45 WIB
Ilustrasi atau logo Persija Jakarta. (MUHAMMAD ALIF AZIZ/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Satu rencana besar Persija Jakarta tidak jadi dijalankan karena adanya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Pulau Jawa dan Bali.

PPKM membawa dampak untuk banyak kontestan Liga Indonesia, termasuk salah satunya Persija Jakarta.

Buntut adanya PPKM membuat Persija Jakarta meliburkan skuatnya dan mengintruksikan para pemain untuk berlatih mandiri.

Persija telah libur serta menjalani latihan mandiri sejak 5 Juli 2021 hingga kini.

Namun siapa sangka, ada dampak lain dari PPKM yang juga dirasakan oleh tim dengan julukan Macan Kemayoran tersebut.

Dampak lain itu yakni Persija Jakarta kabarnya harus membatalkan satu program besar yang rencananya hendak digelar dalam waktu dekat.

Baca Juga: Gawat, Persib Dirumorkan Ditinggal Satu Pemain Asing Andalannya

Kabar batalnya rencana Persija disampaikan oleh Mohamad Prapanca selaku Presiden klub.

Hal tersebut disampaikan oleh Prapanca lewat bincang-bincang dalam channel YouTube Persija Jakarta, 1 Agustus 2021.

Baca Juga: Gara-gara Komentar Marc Klok, Bek Persib Ini Sindir Persija?

Mohamad Prapanca menjelaskan kalau Persija sempat memiliki niat untuk membangun sport training center.

Niatan itu pun sudah dipublikasikan oleh Prapanca kepada manajemen Persija Jakarta.

Bahkan, Mohamad Prapanca sempat membocorkannya juga melalui media sosial.

Baca Juga: Komentar Bek Timnas Indonesia setelah Menang Dramatis di Malaysia

Namun, rencana Persija membikin sport training center itu batal.

Prapanca menyebut pembatalan pembangunan sport training center karena adanya PPKM.

"Di salah satu Instagram stories saya, saya menampilkan gambar sport training center," kata Mohamad Prapanca seperti dikutip oleh BolaSport.com dari YouTube Persija Jakarta, Minggu (1/8/2021).

Baca Juga: Sebelum ke PSIS Semarang, Pemain Ini Sempat Bela Timnas Argentina

"Langsung banyak orang yang berpikir ini bakal menjadi training ground-nya Persija, padahal berbeda. Itu hanya konsep yang saya ajukan ke manajemen (Persija Jakarta)."

"Ya kalau itu (sport training center) mendapatkan persetujuan, itu iya (jalan)."

"Kemarin sudah mau dibangun (sport training center), tetapi PPKM dan bleb tidak jadi," tambah Prapanca.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)