Demi Saingi McLaren, Ferrari Upgrade Mesin pada Paruh Kedua F1 2021

By Fauzi Handoko Arif - Rabu, 11 Agustus 2021 | 15:35 WIB
Pembalap Ferrari, Charles Leclerc. (TWITTER.COM/SCUDERIAFERRARI)

BOLASPORT.COM - Team Principal Ferrari, Mattia Binotto, menyatakan bahwa timnya akan menampilkan pengembangan signifikan di power unit mobil SF21 pada paruh kedua Formula 1 alias F1 2021.

Kabar ini tentu menjadi kabar baik bagi para penggemar tim F1 asal Italia tersebut.

Sebab, dengan adanya pengembangan baru, jet darat Ferrari diharapkan bisa tampil lebih kompetitif pada sisa musim kompetisi F1 2021.

Sejauh ini, penampilan tim berlogo kuda jingkrak itu masih belum optimal.

Kedua pembalap Ferarri, Carlos Sainz Jr dan Charles Leclerc, masih terus kesulitan untuk tampil kompetitif.

Baca Juga: Yamaha Siapkan Peran Baru untuk Valentino Rossi Usai Pensiun

Jangankan bersaing dengan Mercedes dan Red Bull Racing, posisi Ferrari pada musim ini bahkan terancam dikudeta McLaren.

Ferrari menempati posisi ke-3 dengan 163 poin pada klasemen konstruktor F1 2021.

Perolehan poin tersebut sama banyak dengan yang diraup McLaren.

Baca Juga: Pelatih Khabib Nurmagomedov Sebut Titisan Mike Tyson di UFC Punya Pukulan Paling Maut