1 Bulan Sebelum Bikin Sedunia Terkecoh, Cristiano Ronaldo Bocorkan Rencana Balik ke Man United kepada Sahabat

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 3 September 2021 | 05:30 WIB
Cristiano Ronaldo dalam balutan seragam Manchester United. (TWITTER.COM/MANUTD)

Ketika orang-orang di berbagai penjuru dunia terkecoh dengan saga transfer Ronaldo, tidak demikian halnya dengan satu teman dekat pemain berinisial CR7.

Mantan petarung UFC, Khabib Nurmagomedov, mengaku bahwa Ronaldo sudah memberi tahu rencana 'mudik' ke Man United sebulan sebelumnya.

"Satu bulan yang lalu, dia memberi tahu saya bahwa dia sedang pindah ke Manchester United," kata Nurmagomedov, dilansir dari Russian Times.

"Saya mengira kesepakatan ini akan terjadi. Saya pikir Man United lebih cocok bagi dia daripada Juventus. Bagi saya, transfer ini tidak mengejutkan."

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Pernah Ajak Cristiano Ronaldo Ucapkan Assalamualaikum

TWITTER.COM/LAAFICION
Cristiano Ronaldo dan Khabib Nurmagomedov.

Nurmagomedov memiliki hubungan dekat dengan Ronaldo sejak pemain asal Portugal itu memperkuat raksasa Liga Spanyol, Real Madrid.

Man United memboyong kembali Ronaldo ke Old Trafford setelah 13 tahun dengan mahar 23 juta euro atau sekitar 388 miliar rupiah.

Ronaldo meneken kontrak selama dua tahun bersama Man United, kabarnya dengan gaji sebesar 25 juta pound per tahun.

Baca Juga: Daftar Lengkap Transfer Liga Inggris - Arsenal Terboros, Man United Ramai, Liverpool Adem Ayem