Balas Tindakan Fan Hungaria, Dua Pemain Inggris Minum Bir Saat Pertandingan

By Rebiyyah Salasah - Jumat, 3 September 2021 | 08:45 WIB
Dua pemain timnas Inggris 'meminum' bir saat pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 dalam rangka membalas tindakan suporter timnas Hungaria. (TWITTER.COM/BRFOOTBALL)

Menurut laporan Huffington Post yang dilansir BolaSport.com, penggemar juga melempari Luke Shaw dengan botol dan gelas saat bek kiri itu bersiap untuk mengambil tendangan sudut. 

Namun, Jack Grealish dan Declan Rice punya cara unik dalam menghadapi sikap tidak bersahabat suporter lawan itu. 

Alih-alib marah, Jack Grealish dan Declan Rice justu membalas tindakan para penggemar Hungaria dengan memungut gelas yang dilemparkan ke arah mereka.

Setelah itu, Jack Grealish dan Declan Rice berpura-pura minum bir dari gelas tersebut. 

Baca Juga: Tendangan Penaltinya Ditepis Bocah 19 Tahun, Cristiano Ronaldo Bilang Begini

TWITTER.COM/BRFOOTBALL
Pemain timnas Inggris, Jack Grealish, berpura-pura meminum bir dari gelas yang dilemparkan para penggemar timnas Hungaria dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa, Jumat (3/9/2021) pukul 01.45 WIB.

Tidak sedikit warganet yang menyoroti tindakan kedua pemain itu, terutama Declan Rice yang 'meminum' bir pertamanya.

Pada Juni 2021, Rice mengungkapkan dia belum pernah minum bir sebelumnya, tetapi bersumpah untuk melakukannya jika Inggris memenangkan EURO 2020.